Mohon tunggu...
galihridho
galihridho Mohon Tunggu... -

nama saya galih asli gunungkidul. saya seorang penggemar berat MU dan menyukai dunia Broadcasting

Selanjutnya

Tutup

Bola

City Mulai Bangkit, Chelsea Kian Merana

4 Oktober 2015   07:07 Diperbarui: 4 Oktober 2015   08:23 65
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bola. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Pekan ke-8 BPL yang kembali bergulir akhir pekan ini. Dari beberapa hasil yang telah dihelat, hasil 2 klub teratas BPL musim lalu, Chelsea & Manchester City menjadi hasil yang paling ditunggu-tunggu oleh para penikmat sepakbola. Hasil yang kurang maksimal dalam 2 laga terakhir bagi dua klub tersebut, memaksa mereka untuk bangkit dan menunjukkan konsistensi dalam permainan mereka. Namun ternyata, baik The Citizen maupun The Blues mengalami nasib yang berbeda.

                Manchester city yang sebelumnya mengalami 2 kali kekalahan beruntun, yaitu dipermalukan west ham united 2-1 di etihad stadium dan secara mengejutkan dilibas totenham hotspur 4-1. Hal ini membuat mereka harus merelakan posisi mereka di kudeta oleh tetangga mereka Manchester United. Namun perlahan tapi pasti mereka mampu menunjukkan kelasnya sebagai salah satu kandidat juara BPL musim ini. Bukti nyata adalah Di pekan-8 ini Manchester City berhasil tampil jumawa dan sensasional dengan menekuk newcastle united 6-1 di depan pendukungnya sendiri. Hebatnya sergio aguero masuk menjadi salah satu pemain yang mampu mencetak 5 gol dalam 1 pertandingan BPL. Fantastisnya, 4 gol itu dibuat Aguero dala selang hanya 13 menit. Sedang 1 gol sisanya dicetak oleh pemain termahal mereka, Kevin de Bruyne.

Walau permainan mereka di babak pertama sangat rapuh dan sempat tertinggal terlebih dulu melalui gol yang dicetak mitrovic. Toh nyatanya permainan the citizen di babak kedua mampu bertranformasi dengan baik. Kesalahan komunikasi antara 2 gelandang bertahan mereka dengan duet bek tengah mampu diperbaiki dengan baik sehingga newcastle united cukup sulit mengembangkan permainan. Walhasil tim asuhan steve Mc Claren ini harus menerima kekalahan mereka yang ke 5 musim ini sekaligus membawa mereka turun bebas ke dasar klasmen BPL. sedangkan bagi Manchester City, Raihan 3 poin ini selain mengembalikan kepercayaan diri anak asuhan manuel pellegrini juga membuat the Citizens kembali ke puncak klasmen sementara Barclays Premier League menggusur Manchester United yang baru akan bertanding minggu malam ini melawan arsenal di Fly Emirates.

                Disaat The Citizens mulai menujukkan tanda-tanda kebangkitannya, Hasil berbeda justru diterima oleh sang juara bertahan musim lalu chelsea. Secara mengejutkan mereka harus takluk 1-3 dari sang tamu southampton. Ironisnya kekalahan ini terjadi di stanford bridge kandang mereka sendiri. Berhasil unggul terlebih dahulu melalui gol yang disumbangkan willian pada menit ke-8, mampu dibalas oleh southampton dengan 3 golnya yang masing-masing disumbangkan oleh Steven Davis, Graziano Pelle dan Saido Mane. Hasil ini semakin menambah rentetan buruk Chelsea musim ini. Dari 8 laga yang mereka mainkan, tercatat chelsea hanya sanggup menang 2 kali, 2 kali imbang, dan menelan 4 kekalahan membuat posisi mereka terdampar  ke posisi 16. Atau hanya terpisah 1 strip dari tim zona degradasi.

                Penampilan Chelsea musim ini  memang jauh dari ekspetasi para pengamat sepakbola. Dengan skuat yang masih sama saat juara musim lalu dan penambahan beberapa pemain macam Radamel Falcao, Pedro Rodriguez dan Asmir Begovic seharusnya diatas kertas performa mereka akan jauh lebih gahar daripada musim lalu. Namun jutru prediksi tersebut berbalik 180 derajat dari prediksi sebelumnya. Masalah konsistensi masih menjadi masalah utama yang belum mampu diselesaikan dengan baik oleh Jose Mourinho. Ditambah konflik di kamar ganti The Blues dalam beberapa pekan lalu antara Jose Mourinho dengan Dokter Eva juga bisa menjadi salah satu penyebabnya. Walaupun sempat dibantah oleh The Only One, namun beberapa pemain, staf dan fans menyayangkan tindakan yang dilakukan mourinho terhadap Dokter Eva.

                Untuk itu, Jose Mourinho harus mampu segera menemukan masalah konsistensi dalam permainan The Blues. Selain itu pemberian motivasi sangat diperlukan guna mengembalikkan kepercayaan diri anak asuhnya. Menarik ditunggu apakah The Only One mampu mengatasi semua masalah yang sedang ia hadapi bersama chelsea atau malah sebaliknya membuat posisi Chelsea makin merana dan berada di zona degradasi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun