Mohon tunggu...
Puji Fitriana
Puji Fitriana Mohon Tunggu... Guru - Guru

membaca dan menonton series

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Tagihan Review Bacaan untuk Siswa

8 Desember 2022   18:52 Diperbarui: 8 Desember 2022   19:10 138
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Darurat literasi memang benar adanya pada generasi muda saat ini. Terutama kalangan pelajar yang semakin sulit untuk memahami suatu bacaan. Padahal informasi sudah tercantum dengan lengkap, alih-alih memahami kalimat per kalimat - kata per kata, mereka lebih suka untuk bertanya informasi apa yang tertulis. Begitu juga yang terjadi pada siswa yang saya ampu. Sulitnya untuk memahami bacaan materi maupun soal yang guru buat, membuat beberapa tujuan pembelajaran sulit tercapai. 

Muncul sebuah gagasan untuk membiasakan siswa agar terlatih berliterasi seperti, membaca ringan 10-15 menit di awal pembelajaran, meminta siswa untuk menceritakan berita-berita yang sedang viral saat ini dan meminta siswa mereview sebuah buku. 2 diantaranya sudah saya praktekkan yaitu membaca ringan di awal pembelajaran, materinya tidak harus berkaitan dengan pelajaran. 

Yang kedua meminta siswa bercerita berita-berita yang sedang viral, guru dengan siswa lain berdiskusi apakah berita yang dia sampaikan sudah benar sesuai infromasi yang ada atau ada missinformasi. Sedangkan tagihan review buku belum saya lakukan. Padahal buku lebih kompleks kalimat dan padu padanan katanya. Sehingga siswa lebih luas dalam penggalian informasinya. 

Kebiasaan membaca inilah yang ingin saya "paksa" kepada siswa saya, agar mereka tidak menjadi generasi darurat literasi. Buku yang dibaca tidak harus buku pelajaran atau buku yang tebal. Mereka boleh memilih jenis buku yang mereka sukai. Diharapkan setelah kebiasaan membaca ini terbentuk, siswa dalam memahami materi pelajaran lebih mudah dan tujuan pemebelajaran dapat tercapai.

Alur tagihan review buku.

1. Hari senin setelah upacara bendera, siswa diberi waktu untuk memilih buku yang akan mereka baca di perpustakaan. Mereka boleh meminjam buku untuk dibaca di rumah masing-masing.

2. Siswa diberi waktu 3-4 hari untuk membaca buku tersebut. 

3. Hari Jumat atau Sabtu mereka membuat review buku yang mereka baca dengan cara di posting melalui sosial media mereka.

4. Guru memberikan komentar terhadap postingan tersebut.

Langkah ini dapat dilakukan oleh kelas ini hanya diganti hari yang berbeda. Karena terbatasnya kapasitas perpustakaan, siswa kelas lain dapat meminjam buku di hari lain sesuai jadwal dari guru. Membaca merupakan sebuah kegemaran dari diri sendiri. Tapi tidak ada salahnya untuk membiasakan kegiatan membaca ini untuk menciptakan lingkungan belajar dengan budaya membaca yang baik.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun