Mohon tunggu...
FAUZUL IKFANINDIKA
FAUZUL IKFANINDIKA Mohon Tunggu... Redaktur

Pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Book

Attitude Sederhana yang Bikin Orang Nyaman Berada di Sekitarmu - Fauzul Ikfanindika

10 September 2025   16:59 Diperbarui: 10 September 2025   16:01 28
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Fauzul Ikfanindika 

Sikap atau attitude adalah hal kecil yang seringkali terlihat sepele, tapi dampaknya bisa besar dalam membangun kenyamanan dan hubungan dengan orang lain. Kadang bukan soal kepintaran, penampilan, atau status sosial yang membuat orang betah berada di dekatmu, melainkan sikap sederhana yang kamu tunjukkan sehari-hari.

Berikut adalah beberapa contoh attitude yang bisa membuat orang lain merasa dihargai, nyaman, dan senang berinteraksi denganmu:

1. Berhenti Main HP Saat Sedang Ngobrol

Bayangkan kamu sedang bercerita, tapi lawan bicaramu sibuk menatap layar HP. Rasanya tidak didengar, bahkan tidak dihargai. Mulai sekarang, biasakan untuk meletakkan HP saat sedang ngobrol. Tatap mata lawan bicaramu, dengarkan dengan penuh perhatian, dan hadir sepenuhnya.

2. Membayar Utang Walau Sekecil Apa pun

Salah satu bentuk kesadaran diri adalah membayar utang, sekecil apa pun jumlahnya. Jangan biarkan orang yang pernah menolongmu harus menagih berkali-kali. Ingat, berani meminjam berarti berani mengembalikan. Sederhana, tapi ini menunjukkan integritas dan tanggung jawab.

3. Mengucapkan 3 Magic Words: Terima Kasih, Maaf, Tolong

Jangan remehkan kata-kata sederhana ini. Ucapkan terima kasih saat menerima bantuan, katakan tolong saat meminta sesuatu, dan jangan malu berkata maaf saat melakukan kesalahan. Tiga kata ini bisa menjaga hubungan tetap hangat dan saling menghormati.

4. Jangan Memotong Pembicaraan Orang Lain

Setiap orang ingin didengar. Saat seseorang berbicara, tahan dirimu untuk tidak memotong ucapannya. Dengarkan sampai selesai atau tunggu jeda sebelum menanggapi. Menghargai giliran bicara adalah tanda kesopanan sekaligus penghormatan pada orang lain.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun