Mohon tunggu...
Fauzan SyaifulAim
Fauzan SyaifulAim Mohon Tunggu... Mahasiswa - Newbie

“Shrimp paste from Tail, lemon grass from Talon, bamboo shoots from Spine, chilis from Fang, and palm sugar from Heart.” – Chief Benja

Selanjutnya

Tutup

Money

Meraup Untung di Tengah Pandemi dengan Budidaya Ikan Guppy!

10 April 2021   18:30 Diperbarui: 10 April 2021   18:31 482
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sampai saat ini jumlah kasus COVID-19 terus meningkat. Pemerintah terus menerapkan berbagai sistem baru untuk menekan laju pertumbuhan COVID-19, seperti rajin mencuci tangan dan selalu berada di rumah. Dengan terbatasnya aktifitas manusia, menyebabkan banyak orang menjadi kurang produktif dalam kesehariannya.

Berbudidaya ikan guppy dapat menjadi salah satu inovasi yang dapat dilakukan dalam meningkatkan produktivitas. Ikan dengan nama ilmiah Poecilia reticulata ini memang sedang naik daun di tengah masyarakat. Peminat ikan guppy melonjak drastis di marketplace selama pandemi. Hal ini dikarenakan ikan guppy memiliki warna yang beragam dengan perawatan yang cukup mudah sehingga dapat dilakukan oleh siapapun termasuk para pemula. Selain itu harganya yang terjangkau dengan cara pembudidayaan yang mudah membuat orang-orang memelihara hingga membudidayakan ikan guppy.

Cara budidaya ikan guppy:

1.  Persiapan Wadah Budidaya

  • Wadah yang dapat digunakan berupa baskom, ember, ataupun toples dengan ketinggian beriksar antara 30-50 cm.
  • Mengisi wadah dengan air jernih sebanyak 2/3 ketinggian wadah.
  • Menambahkan garam ikan secukupya
  • Memasukkan 1-2 lembar daun Ketapang
  • Menambahkan tanaman air
  • Setelah semuanya dilakukan, air dalam wadah di endapkan selama 1-2 hari

2.  Pemilihan indukan yang baik

  • Indukan ikan guppy yang siap kawin memiliki usia 4-5 bulan
  • Indukan betina biasanya berwarna kusam, memiliki perut bulat serta cenderung pasif
  • Sedangkan indukan jantan memiliki warna yang cerah serta perut yang langsing

3.  Pemisahan induk

  • Indukan ikan guppy jantan dan betina dipisahkan dalam wadah yang berbeda
  • Pemberian pakan berupa daphnia atau moina selama 2 kali sehari
  • Penggantian air dilakukan selama 1-3 hari dengan mengganti 1/3 nya

4.  Pemijahan

  • Pemijahan dapat dilakukan secara sepasang atau massal dengan perbandingan jantan dan betina 1:5 pada pemijahan massal
  • Pemijahan dilakukan dengan memasukkan indukan betina terlebih dahulu pada pagi hari disusul indukan jantan pada sore hari
  • Proses pemijahan dapat berlangsung selama 4-7 hari

5.  Penetasan

  • Mengisi wadah penetasan dengan air dan tempatkan aerator dengan aerasi.
  • Pemberian pakan berupa daphnia atau moina selama 2 kali sehari kepada indukan
  • Indukan dapat menghasilkan 30-100 butir telur dan dapat mengalami 3 kali kehamilan
  • Penggantian air dilakukan selama 1-3 hari dengan mengganti 1/3 nya

6.  Pendederan

  • Persiapkan kolam dengan ukuran 1x1x0,5 m dan 2x2x0,5 m yang terkena cahaya matahari dan ditambahkan tanaman air
  • Penggantian air dilakukan selama 1 minggu dengan mengganti 1/3 nya
  • Pemberian pakan berupa infusoria pada usia 5-10 hari dan memberi pakan kutu air sampai usia 3 minggu
  • Setelah usianya lebih dari 3 minggu pakan dapat diganti berupa cacing sutera dan dipisahkan antara jantan dan betina

Menurut pembudidaya ikan gupi Iwan Kurniawan (38), modal awal untuk berbudidaya ikan guppy sebesar Rp. 350.000. Hingga saat ini, dirumahnya terdapat sekitar 40 jenis ikan guppy hasil persilangan yang masing-masing memiliki harga jual yang tinggi. Iwan menuturkan "Dari hasil budi daya ikan gupi itu setiap bulannya mampu mendapatkan tambahan penghasilan sekitar Rp 8 hingga Rp 9 juta,". Dengan perawatan dan budidaya yang mudah, pembudidayaan ikan guppy dapat menjadi solusi meningkatkan produktivitas sambil mendatangkan untung ditengah pandemi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun