Universitas Negeri Semarang (UNNES) mengadakan program magang prigel untuk seluruh mahasiswa semester 6-7. Kegiatan ini berujuan agar mahasiswa memiliki pengalaman di dunia kerja. Penulis berkesempatan untuk mengikuti program ini dan diterima untuk mengikuti magang di Direktorat Pengembangan Ekspor Produk Primer (Dit. PEPP), Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (Ditjen PEN), Kementerian Perdagangan . Pada periode magang selama empat bulan, saya diberi kesempatan untuk mengerjakan beberapa jobdesk yang terkait dengan penyelenggaraan pameran dagang untuk komoditas ekspor produk primer. Produk primer yang dimaksud meliputi produk pada sektor pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan dan makanan olahan. Salah satu pameran dagang internasional yang diadakan oleh Ditjen PEN adalah pameran Amazing Indonesia 2 yang diselenggarakan di Arab Saudi. Penulis diberi kesempatan untuk menyusun kerangka acuan kerja untuk pameran dagang tersebut. Kerangka Acuan Kerja dimaksudkan sebagai panduan pelaksanaan untuk Acara Pameran Indonesia 2. Kerangka Acuan Kerja tersebut mencakup: Latar Belakang, Sasaran Kegiatan, Indikator Kerja Kegiatan (IKK), Pelaksana Kegiatan, Gambaran Umum, Identifikasi Penerima Manfaat, Jangka waktu penyelesaian dan tahapan, dan Gambaran aktivitas/kegiatan/langkah. Informasi pada Kerangka Acuan Kerja tersebut akan menjadi dasar pelaksanaan pameran Amazing Indonesia 2 yang akan diselenggarakan di Jeddah, Arab Saudi pada tanggal 23 sampai 24 Februari 2025. Pameran ini menghasilkan menghasilkan total 16 (enam belas) penandatanganan yaitu mencakup: 6 kontrak pembelian, 4 MoU (Memorandum od Understanding), 6 LoI (Letter of Intent) dengan nilai transaksi sebesar Rp 96 Miliar. Perusahaan yang terlibat pada pameran ini merupakan perusahaan perlengkapan haji dan makanan olahan Indonesia yang mencakup makanan ringan, agar-agar, bumbu dapur dan kacang hijau. Salah satu faktor kelancaran Pameran Amazing Indonesia 2 adalah karena kerangka acuan kerja yang telah dibuat oleh penulis serta staf ahli Kementerian Perdagangan.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI