Mohon tunggu...
Esports IDN
Esports IDN Mohon Tunggu... -

Memberikan informasi seputar dunia eSport Nasional dan Internasional.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Baru Main PUBG? Cobain 10 Tips Mudah Ini!

12 Desember 2017   14:05 Diperbarui: 12 Desember 2017   14:22 15248
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

PlayerUnknown's Battleground (PUBG) memang game fenomenal! Sudah sukses mematahkan rekor DOTA 2 untuk game dengan jumlah player online dalam saat bersamaan hingga 1.747.299 player,  dan terus bertambah orang yang ingin mencobanya. Bergenre battle royale dan dibalut grafis mumpuni, PUBG telah menawarkan gameplay menarik dan permainan seru antar pemainnya, bahkan untuk kelas pemula sekalipun.

Nah, bila kamu termasuk kategori player yang baru ingin mencoba PUBG, kami ingin berikan beberapa tips dan trik saat bermain. Yuk, kita simak di bawah ini:

1. Bergerak secepat mungkin, selalu perhatikan sekitar

Map di game PUBG sangatlah luas dan memiliki banyak aspek seperti pepohonan dan bangunan. Kalian bisa berjalan di padang rumput atau bersembunyi dalam rumah, namun yang terpenting jangan sampai kalian menjadi target musuh. Bergeraklah secepat mungkin bila ingin mencari perlindungan dengan menyimpan senjata kalian. Selalu periksa keadaan sebelum memasuki gedung untuk menghindari jebakan.

2. Pahami cara mengendalikan karaktermu

Bagi pemain baru, kamu akan langsung dihadapkan dalam situasi genting dan tak ada waktu untuk tutorial. Jadi sebaiknya begitu masuk dalam permainan, sempatkan waktu untuk mengkustomisasi deretan fungsi kontrol karakter yang perlu kamu pahami terlebih dahulu. Salah satunya yang terpenting adalah fungsi tombol Alt, secara deafult menekan tombol ini akan membuat pandangan kamera ke segala arah tanpa harus bergerak. Semakin cepat kamu memahami fungsi dari tiap tombol semakin besar kemungkinan anda untuk bertahan hidup.

3. Amati terus area dalam lingkaran pembatas

Terlihat pada minimap di PUBG sebuah lingkaran putih yang menandakan area permainanmu. Lalu ada lingkaran biru yang menjadi pembatas untuk tidak keluar dari area tersebut, karena kamu bisa terkena damage dan akhirnya mati. Intinya, kamu harus bisa memanfaatkan proses pergeseran lingkaran ini sebagai strategimu untuk menyiapkan jebakan atau memprediksi pergerakan musuh.

4. Pelajari fungsi tiap gear dan atur perlengkapan bawaanmu

Kamu akan memulai game hanya dengan baju biasa dan tangan kosong. Sepanjang permainan, bila berhasil bertahan hidup, kamu bisa memperkuat diri dengan item-item yang tersebar di berbagai bangunan atau dengan merampas dari musuh. Kamu mungkin menemukan banyak macam senjata namun bukan berarti kamu juga harus menembakannya, karena dalam PUBG saat menembak berarti kamu juga memberitahukan posisimu ke musuh. Jadi, lebih bijak dalam membawa perlengkapan penting dan mana yang bisa di tinggal.

5. Indera pendengaran lebih berguna daripada penglihatan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun