Mohon tunggu...
Ririe aiko
Ririe aiko Mohon Tunggu... Freelancer - Penulis, Pengajar dan Ghost Writer

Penulis Poem, Eduparenting, Trip, dan Ghost Story. Sangat Menyukai Traveling dan Dunia Literasi Contact person : erikae940@gmail.com Follow Me : Instagram : Ririe_aiko

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Alasan Finansial "Membengkak" Saat Ramadan

19 Maret 2024   21:13 Diperbarui: 19 Maret 2024   21:21 194
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Secara logika Ramadan Seharunya kita bisa lebih hemat karena jatah makan yang biasanya satu hari 3 kali makan, saat ramadan bisa berkurang menjadi 2 kali, selain itu kita juga memangkas waktu ngemil. Tapi anehnya, berdasarkan pengalaman yang saya rasakan pribadi, pengeluaran justru lebih membludak selama ramadan. Loh kok bisa? Sebenarnya hal-hal apa saja sih yang bisa membuat dompet bengkak, sampai anggaran THR pun hanya lewat sekejap. 

Setelah merenung, saya pun menyadari ada beberapa hal yang bisa membuat pengeluaran membengkak selama Ramadan, hal tersebut berdasarkan pengalaman pribadi saya, tapi mungkin juga relate sering terjadi di masyarakat.  hal tersebut diantaranya adalah: 

1. Banyaknya Undangan Bukber

Terkadang bulan Ramadan jadi ajang reunian. Memang Ramadan bisa menjadi pilihan yang tepat, untuk bersilaturahmi dengan kawan dan kerabat yang sudah lama tak bisa dijumpai. Namun yang perlu diingat adalah tidak semua undangan Bukber harus dipenuhi, terkecuali memang Anda punya anggaran berlebih untuk hal tersebut. Karena tanpa kita sadari, banyaknya undangan-undangan bukber tersebut, bisa membuat pengeluaran membengkak saat Ramadan. Jadi jika memang Anda ingin mengikuti kegiatan Bukber, cobalah buat daftar Prioritas, undangan mana saja yang bisa Anda penuhi sesuai dengan anggaran yang anda miliki.

2. Tergoda Jajanan Takjil

Pengalaman yang paling sering terjadi sebagai ibu rumah tangga adalah seringnya saya tergoda untuk membeli aneka takjil, padahal dirumah saya sudah membuat banyak makanan. Alhasil terjadilah pembengkakan biaya dapur. Jadi penting untuk menahan diri agar tidak jajan jika sudah memasak di rumah, atau jika memang ingin membeli takjil diluar, maka sebaiknya tidak perlu memasak dirumah, agat tidak  terjadi dobel pengeluaran.

3. Sering melihat Platform E Commerce saat ngabuburit.

Seringnya menonton acara live jualan saat bulan ramadan di Platform E Commerce bisa membuat kita melakukan pembelian Implusif karena tergoda Diskon, voucher dan lainnya. Padahal sebenarnya barang-barang yang kita check out tersebut belum terlalu kita butuhkan, tapi karena terpicu penawaran yang murah kadang membuat kita tanpa sadar mengeluarkan budget lebih dari anggaran.

4. Memasak Menu yang lebih Mewah

Mungkin karena berpuasa membuat kita banyak membayangkan makanan yang lezat saat berbuka, hal itu menyebabkan saya memasak menu makanan yang lebih mewah dari hari-hari biasanya, tentu saja hal tersebut membuat anggaran belanja lebih membengkak saat bulan ramadan, padahal saat kita berbuka puasa, makanan yang kita konsumsi biasanya tidak banyak, karena perut lebih mudah merasa kenyang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun