Mohon tunggu...
Erfransdo
Erfransdo Mohon Tunggu... Lainnya - Journalist, Traveler

Penggiat aksara dan penggemar tualang | Chelsea fans

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Alasan Nikmatnya Tinggal di Pedesaan

15 Februari 2022   21:48 Diperbarui: 15 Februari 2022   22:01 269
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar : Pixabay

Selain itu, jika ada salah satu warga yang meninggal pun, hampir semua warga khususnya laki-laki akan ikut sibuk mengurusi perihal pemakaman meskipun itu bukan keluarganya sendiri. 

Namun karena rasa kekeluargaan dan gotong-royong yang kuat, jadilah mereka akan membantu semampu mereka tanpa mengharapkan pamrih. Yang terpenting semuanya dapat berjalan lancar tidak ada hambatan yang berarti.

Lingkungan Masih Asri

Nikmatnya tinggal di kampung atau pedesaan yang masih banyak pepohonan tumbuh, membuat saya dapat menghirup udara yang masih segar tidak seperti di kota yang penuh dengan debu polusi.

Meskipun pada kenyataannya dari waktu ke waktu banyak dari kami yang menggunakan kendaraan khususnya motor, namun kalau di dalam desa masih tetap asri dan sejuk karena masyarakatnya pun selalu berkumpul di suatu tempat untuk sekadar berbagi cerita. Hanya dalam keadaan darurat atau ingin bepergian jauh saja kalau menggunakan motor.

Dengan lingkungan yang masih asri, maka sangat cocok untuk mereka yang hobi berolahraga lari, khususnya pagi-pagi. Meskipun amat dingin, tapi dijamin dinginnya sangatlah segar. Setelah solat shubuh berjamaah di masjid, biasanya para anak muda selalu menyempatkan untuk lari pagi, terutama saat bulan puasa.

Bisa Mandi Pakai Air Langsung dari Gunung

Salah satu hal yang paling saya nikmati tinggal di pedesaan yang masih dekat dengan gunung adalah dapat merasakan mandi dengan air segar langsung dari sumbernya. Meskipun sangat dingin, namun mampu membuat tubuh seperti terlahir kembali, haha. Tapi serius, saya sendiri merasakannya. Tapi beda halnya kalau lagi musim penghujan atau ketika cuaca dingin, maka yang tidak kuat dingin akan beralih ke air hangat. Wqwq.

Namun jika sedang hujan deras, air yang dikirim langsung dari gunung akan berwarna keruh ketika sudah sampai di rumah masing-masing masyarakat. Air dari gunung sudah bercampur dengan sisa-sisa air hujan yang mengenai tanah. Tapi untuk saat ini sudah diatasi dengan sistem perairan yang cukup baik sehingga tidak terlalu keruh lagi.

Mungkin itu adalah sebagian kecil hal-hal yang bisa saya nikmati ketika tinggal di daerah pedesaan. Namun tidak bisa dimungkiri, ada juga hal-hal lainnya yang tidak bisa saya dapati di kampung ketimbang di daerah perkotaan. Tapi pada intinya, saya bangga menjadi orang kampung.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun