Mohon tunggu...
Erenzh Pulalo
Erenzh Pulalo Mohon Tunggu... Buruh - Akun Baru

Menulis

Selanjutnya

Tutup

Bola

Persela Resmi Merekrut Eks Pelatih Persib Bandung, Lalu Persipura?

28 Mei 2023   16:13 Diperbarui: 28 Mei 2023   16:16 742
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Logo Persela Lamongan | Pinterest

Persela Lamongan resmi merekrut eks pelatih Persib Bandung Djajang Nurdjaman menggantikan posisi Budiardjo Thalib untuk mengarungi kompetisi Liga 2 musim 2023-2024 yang akan bergulir pada bulan November mendatang. 

Laskar Joko Tingkir (julukan Persela Lamongan) saat ini berkompetisi di Liga 2 setelah musim 2021-2022 setelah degradasi bersama Persipura dan Persiraja Banda Aceh. 

Klub yang bermarkas di Surajaya Lamongan ini nampak serius ingin comeback lagi ke Liga 1 sehingga nampak siap dengan mendatangkan pelatih berlabel juara ini. 

Sosok Djajang Nurdjaman atau sering disapa Djanur ini nampak cocok direkrut oleh Persela mengingat rekam jejaknya di kompetisi Liga Indonesia yang luar biasa. 

Djanur bisa dikatakan salah satu pelatih lokal yang dekat dengan tangga juara. Hal ini melihat ketika menunggangi Persib Bandung, lewat tangan dinginnya berhasil mengantarkan Persib juara Liga 1 pada tahun 2014 dan juara Piala Presiden pada tahun 2015.


Persela Lamongan sangat jenius dalam memilih sang arsitek Djanur untuk menakhodai Laskar Joko Tingkir di Liga 2 dan otomatis ingin comeback ke Liga 1, lalu bagaimana dengan Persipura.? 

Persipura tak senasib Persela Lamongan. Klub berjulukan Mutiara Hitam ini hingga saat ini masih vakum. 

Saat ketidakjelasan kompetisi Liga 2 membuat pelatihnya Ricky Nelson memilih meninggalkan klub yang baru ditungganginya selama 7 bulan. 

Ditinggal Ricky Nelson sejak bulan Maret lalu hingga saat ini kursi pelatih Persipura masih kosong dan hingga saat ini belum diketahui siapa yang bakal direkrut menjadi pelatih kepala. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun