Mohon tunggu...
Emma Malika
Emma Malika Mohon Tunggu... Guru - Blogger

"Kompasianer teraktif versi Komik Kompasiana tahun 2023" || Menulis dengan apa adanya dan berusaha menjalani hidup dengan baik agar kembali dengan Husnul khatimah aamiinn

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

2018, 2021, dan Senja Kala

20 Maret 2021   13:00 Diperbarui: 20 Maret 2021   13:16 242
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bloggerday Bloggerday Bloggerday Hari itu begitu di nanti nanti dengan penuh suka cita dan harap-harap cemas menjadi yang terpilih atau tidaknya, dan ini selalu terjadi setiap Tanggal 6 Maret setiap tahunnya.

Tahun 2018 untuk pertama kalinya Saya mengikuti event tahunan ini dan sungguh berkesan sampai Saya belum melupakannya hingga detik ini. Pagi itu dengan riang dan semangat tiba di hotel Ashley yang berbintang 4 itu. Disambut hangat BCN team dengan jabat tangan dan cipika-cipiki, Alhamdulillah nya Karena Saya termasuk 20 orang peserta yang datang duluan maka kami mendapat lucky draw berupa perawatan tubuh dan wajah ughhh senang...

Dengan host kece yaitu mas Yosh Aditya membuat acara Makin meriah. Kalau menurut pendapat Saya Bloggercrony team itu komunitas yang independence dan terorganisir dengan baik, bukan hanya penempatan SDM nya saja akan tetapi kredibilatas dan konsistensi akan suatu program benar-benar terkoodinasi dengan pas.

Dokpri. Emma
Dokpri. Emma

Seperti saat ngejob pun ughhh ketegasannya gak ada duanya deh acungan jempol terutama buat kak yayat, memang merangkul begitu banyak member dengan isi kepala yang berbeda-beda dijadikan dalam satu wadah untuk maju bersama pastinya tidaklah mudah tapi itu semua mungkin untuk Komunitas Bloggercrony Indonesia, program keren lainnya adalah bloggercare ini program keren banget lho! dimana perhatian BCN team di bawah naungan Founder dan co founder duo raji dan team melihat sesiapa yang layak di bantu.

Seperti saat pandemi, kebanjiran, gempa dan banyak musibah lainnya membuat Kita semua merasa tidak sendiri untuk melewati cobaan, Kita berangkulan untuk meringankan ujian itu. Saya merasa senang bisa ada di Komunitas Bloggercrony Indonesia yang membuat cakrawala berfikir Kita menjadi lebih baik.

Dokpri.Emma
Dokpri.Emma

Berbeda dengan BloggerDay tahun-tahun sebelumnya maka sudah 2 tahun berturut-turut BloggerDay di rayakan secara virtual tapi tetap spektakuler, entahlah kapan pandemi berakhir semoga secepatnya ya..


Untuk acara BloggerDay 2021 kemarin di lakukan masih secara virtual melalui zoom meeting yang berlangsung lebih dari 7 jam, walaupun demikian waktu berlalu tanpa terasa hmm mungkin karena rundown acaranya sangat amazing hingga Saya pun malas beranjak karena takut ada yang terlewat.

Memang seseru apa sih acaranya, nih ya klo tahun 2018 lalu ketika Saya mengikuti BloggerDay yang ke 3 di isi oleh mas Tuhu Nugraha dengan tajuk Digital Influencer Fenomena dan strategi Kreatif yang isinya mengajak Kita untuk lebih mengasah skill Kita agar berkonten lebih kreatif  dan yang tidak kalah kerennya adalah pembicara ke-2 yaitu mas Anwar Natari yaitu berisikan tentang Creative writing mind mapping, ini membantu banget ketika kita menulis.

Nah, sedangkan tahun ini yang Alhamdulillah Saya ikut menjadi peserta Bloggerday tahun 2021 di isi dengan pembicara yang kesemuanya keren banget, ada kang Maman Suherman yang mengingatkan Kita sebagai blogger agar memilah kerjaan apa yang harus Kita ambil karena apapun konten yang Kita buat akan berpulang kembali pada diri Kita sendiri.

Photo by emma
Photo by emma

Input dari kang Maman ini benar sekali bahwa jangan menjadi blogger atau buzzer hanya membela yang bayar, udah gitu lebih baik Kita berfokus pada 1 ruang saja dari pada banyak ruang tapi sedikit-sedikit. 

Kita harus bertangung jawab dengan konten yang Kita buat jangan sampai membahayakan orang lain yang akan berakibat pada diri membuat kita menjadi konten kreator Senja kala, abis itu apa? sirna deh tenggelam oleh konten Kita sendiri aduuhh jangan sampe deh ya.

Selain kang Maman ada juga mas Shafiq Pontoh yang remindernya terngiang-ngiang di telingaku, bahwa tidak perlu jadi konten kreator yang serba bisa dengan hasil yang tidak maksimal karena yang di butuhkan adalah ahli di satu bidang saja dengan membuat konten yang benar-benar di pahami dan bukan contekan/plagiat. mantul mas.

Photo by emma
Photo by emma

Tidak hanya hal-hal penting diatas, karena tahun ini bertema Keluarga Jempolan di tengah pandemi maka ada juga yang tidak kalah serunya untuk keluarga Jempolan yaitu adalah Virtual trip to Amerika bareng kak Idfipancani yang membawa Kita mengeksplor Amerika seperti Disneyland, Jurassic Park, Air terjun Niagara, dan beberapa tempat lainnya aihhh anakku bahagia banget tidak ada yang terlewat kan termasuk dance baby shark lho hehee

Next step adalah untuk 100 orang member BCC Squad nih, ada mbak Herva Yulianti lho yang jadi most wanted blog 2021 Yeayy Selamat mbak. Lalu ada lucky draw asyiikk ada Mamaku bersama puluhan teman-teman blogger lainnya dan yang paling di tunggu-tunggu adalah quiz Kahoot nya tapi hmm jempolku kalah cepat dengan mbak Helenamantra Selamat ya mbak.

Narasumber lainnya adalah Ibu Ifa H. Misbach dan mbak Kania Safitri yang mengangkat Tema yang sedang Saya jalani juga yaitu Tantangan Pembelajaran jarak jauh, benar kata mbak Kania bahwa sejak pandemi terjadi maka sebagai ibu tugas Kita bertambah untuk membantu anak yang belajar secara daring dan kuncinya adalah time management, kesabaran dan pendekatan yang baik antara orang tua yaitu ibu dengan anaknya. Senada dengan ibu Ifa yang menerangkan tentang kendala apa saja saat PJJ yang aku alami juga adalah anak ngambek, orang tua yang tidak fokus dan hikmah yang dapat di ambil dari PJJ ini adalah orang tua jadi lebih mengerti minat dan bakat anak.

Seluruh keseruan acara ini di moderatori oleh Kak Gita Siwi dan Kak Helen Simarmata serta yang tidak kalah pentingnya adalah banyaknya bloggerpreneur dengan aneka produk yang mensponsori berlangsungnya acara ini antara lain.

KITATAMA EVENT @kitatama.id

Virtual Family Trip: Idfi Pancani

Narasumber BloggerHangout seperti: Maman Suherman, Shafiq Pontoh, Ifa H. Misbach, Kania Safitri

Host: Gita Siwi

Moderator: Helen Simarmata

BLOGGERPRENEUR :

@duorajistore
@katalensaku.photoworks @ebigsoo_fashion_
@anesacooking
@geraiaksesoris2
@aykoprojects
@makarame
@resepdapurayah
@dapursesukahati @hennahijab_collection
@asiboostertea
@kitatama.id
@sreehandmate
@photo_coffee_

Sungguh pengalaman perayaan BloggerDay 2021 secara virtual ini hampir sama meriah dan banjir hadiahnya dengan di hotel Ashley dulu. Apapun itu menulis hal yang benar dan fakta adalah yang utama, fokus dengan 1 tujuan agar Kita dapat menjaga dan bertangung jawab dengan konten yang kita buat, kutipan dari kang Maman "Orang cerdas adalah orang yang banyak bertanya..berbesar hatilah untuk menjawab tidak tahu pada pertanyaan yang memang kita tidak tahu" jangan sampai karena egois, membuat Kita jadi konten kreator Senja kala.

wassalam.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun