Open Computer Forensic Architecture
OCFA aplikasi popular lainnya yang dibentuk dalam OS Linux dan menggunakan PostgreSQL sebagai databasenya. Tool ini dibuat oleh Ducth National Police Agency ( Polisi Belanda) dan bisa digunakan sebagai automatisasi digital forensic. Dapat di download di :Â http://sourceforge.net/projects/ocfa/.
CAINE
Computer Aided Investigative Environment, dibentuk dalam distro linux. Mudah digunakan karena user friendly. Cek di http://www.caine-live.net/
X-Ways Forensic
Aplikasi ini dapat dikategorikan sebagai platform lanjutan untuk para “examiner “ di digital forensic. Dapat berjalan di semua versi Windows, di klaim tidak membutuhkan resource yang besar dan bekerja secara efisien. Beberapa fitur diantaranya adalah
- Disk imaging & Cloning
- Dapat membaca structure didalam file image yang bermacam jenisnya
- Support berbagai macam format FAT12, FAT16, FAT32, exFAT, TFAT, NTFS, Ext2, Ext3, Ext4, Next3®, CDFS/ISO9660/Joliet, UDF.
- Mendeteksi hilang atau terhapusnya partisi
- Data recovery
- Mudah mendekteksi dan akses NTFS ADS
- Membaca File Header
- Mencari dan membaca log
- Melakukan cek keabsahan data.
- Analisa memory dan RAM
- Mencari Gambar dan menampilkannya dalam Galeri
- Membaca windows registry
- Extract Metadata
- Extract email dari berbagai email client
SANS Investigative Forensic Toolkit – SIFT
Dibentuk dalam distro Ubuntu dengan berbagai macam software yang berhubungan dengan forensic. Bisa di download di :Â http://digital-forensics.sans.org/community/downloads.
Dan masih banyak lagi softwae IT Forensic lainnya, kalau sekiranya rekan rekan  mau mencoba , untuk lebih detail sesuai dengan fungsi nya masing masing  ada list nya di https://forensiccontrol.com/resources/free-software/ .
Demikian dapat saya tuliskan untuk hari ini, semoga bermanfaat. Salam kompasiana. Kunjungi website saya di edysusanto.com untuk artikel menarik lainnya.
Referensi