Mohon tunggu...
Dowry
Dowry Mohon Tunggu... Lainnya - Humas PEM Akamigas

Humas

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Dari Hobby Jadi Prestasi

22 September 2023   09:31 Diperbarui: 22 September 2023   09:44 102
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
dok humas PEM A: dari kiri-kanan, Galih Satria Pradana, Juniarsa, Randa

Berawal dari hobbynya akan olah raga. 3 pemuda berbeda daerah asal ini kini berkumpul menjadi mahasiswa di Politeknik Energi dan Mineral (PEM) Akamigas. Ketiganya juga merupakan atlit dari daerah asal masing-masing yang memperkuat kontingennya di Pekan Olah Raga Provinsi (PORPROV) 2023. 

Randa, Juniarsa dan Galih Satria Pradana, mahasiswa yang masih menduduki tingkat 1 PEM Akamigas ini telah memboyong beberapa medali prestasi dari berbagai cabang olah raga yang mereka raih. Randa, asal Kabupaten Bangka Selatan, dari PORPROV Bangka Belitung berhasil mengumpulkan 3 medali sekaligus dari cabang olah raga bulu tangkis. Medali perak dari ganda putra, medali perak juga dari ganda campuran, dan medali perunggu dari tunggal putra (23-31/08/2023).

Juniarsa, asal Kabupaten Gresik, dari PORPROV Jawa Timur berhasil memperoleh medali perunggu dari cabang oleh raga jujitsu newaza untuk kelas 69 kg (9-16/09/2023). Sedangkan Galih Satria Pradana asal Kabupaten Purwokerto berhasil meraih medali perunggu dari cabang olah raga kick boxing kelas 71 kg dari PORPROV Jawa Tengah (6-11/08/2023).

Ketiganya menjelaskan bahwa olah raga ini merupakan hobby yang telah mereka tekuni cukup lama. Sehingga latihan rutin sudah mereka lakukan. Hanya untuk persiapan PORPROV, mereka harus melakukan latihan yang lebih intens lagi seperti yang dikatakan Galih, "Saya melakukan latihan intensif untuk persiapan pra-PORPROV dan kemudian PORPROV kurang lebih 9 bulan."

3 mahasiswa PEM Akamigas yang kini tinggal di asrama Vyatra ini belajar di program studi yang berbeda. Randa adalah mahasiswa program studi Teknik Mesin Kilang, Juniarsa adalah mahasiswa Teknik Instrumentasi Kilang, dan Galih adalah mahasiswa program studi Logistik Minyak dan Gas. 


"Saya sangat menyukai bela diri, terutama jujitsu, karena menurut saya jujitsu ini memiliki teknik bantingan dan kuncian untuk melumpuhkan lawan yang unik," ungkap Juniarsa.

"Saya bangga dan puas karena bisa meraih prestasi dari hobby saya ini. Namun saya juga tidak mau berhenti sampai di sini. Saya harus bisa mencapai yang lebih tinggi lagi," demikian yang disampaikan oleh Randa.

Prestasi telah bermunculan sejak dari tingkat 1 di PEM Akamigas. Berangkat dari hobby yang terus ditekuni sekian lama, di musim kompetisi PORPROV ini membuktikan kualitas para muda ini. Prestasi olah raga, prestasi akademik, hingga prestasi seni yang diraih mahasiswa PEM Akamigas ini menunjukan tentang kualitas dan ambisi serta performa mereka untuk terus menjadi unggul.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun