Mohon tunggu...
Admin Dokterrambut
Admin Dokterrambut Mohon Tunggu... -

Dokterrambut adalah situs yang menyediakan informasi maupun tips tentang kesehatan perawatan rambut. Selengkapnya kunjungi www.dokterrambut.org

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Inilah Manfaat Wijen yang Baik untuk Perawatan Rambut

4 Desember 2015   16:37 Diperbarui: 5 Desember 2015   11:00 121
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 

Wijen merupakan biji-bijian kecil berasa asin yang biasanya digunakan untuk taburan kue maupun roti. Meskipun bentuk wijen yang kecil, ternyata wijen bermanfaat sebagai obat kecantikan maupun kesehatan, termasuk bermanfaat untuk menyehatkan rambut. Bagian wijen yang sangat berkhasiat bagi kesehatan rambut adalah minyaknya. Minyak wijen mengandung bahan-bahan alami penuh nutrisi yang baik untuk perawatan rambut sehari-hari.

Jika Anda penasaran dengan khasiat wijen untuk perawatan rambut, berikut ini kami jelaskan untuk Anda

  1. Wijen Dapat Menghitamkan Rambut
    Minyak biji wijen dipercaya dapat menghitamkan rambut secara alami, sama seperti minyak kelapa dan minyak kemiri. Cara menghitamkan rambut dengan wijen hitam adalah dengan mengusapkan minyak wijen ke batang rambut secara teratur. Rambut Anda akan hitam berkilau jika Anda rutin melakukan perawatan ini pada pagi dan sore hari. Cara ini juga ampuh untuk mengatasi rambut uban di usia muda.
  1. Melindungi Rambut dari Pengaruh Sinar UV
    Rambut akan tahan dari pengaruh sinar matahri jika ternutrisi dengan minyak wijen setiap hari. Minyak wijen berkhasiat untuk melindungi rambut dari sinar matahri yang dapat merusak rambut. Antioksidan dalam minyak wijen juga bermanfaat untuk melindungu rambut dari polusi udara.
  1. Mempercepat Pertumbuhan Rambut
    Minyak wijen mempunyai sifat yang mudah meresap pada kulit kepala, sehingga rambut akan mudah ternutrisi dan melancarkan peredaran darah ke kulit kepala. Hal tersebut bisa menjadikan rambut bisa tumbuh lebih cepat.
  1. Mengatasi Ketombe dan Jamur di Kulit Kepala
    Minyak wijen berkhasiat untuk membasmi ketombe dan jamur yang membandel di kulit kepala. Ini dikarenakan minyak wijen memiliki fungsi anti bakteri, yang dapat membunuh jamur yang bersarang di kulit kepala.
  1. Melembutkan dan menjadikan rambut berkilau
    Minyak wijen mampu melembutkan rambut secara menyeluruh. Cara melembutkan rambut dengan minyak wijen adalah dengan menggunakan wijen ini pada malam hari sebelum tidur, dan membiarkannya mengering semalaman. Setelah itu cuci rambut menggunakan shampo alami yang tidak mengandung detergen. Jika Anda mengerjakan ini secara rutin, maka perlahan-lahan rambut Anda akan lembut dan tamapk berkilau setiap hari.

    Baca juga : Manfaat Minyak Kelapa Untuk Mengatasi Rambut Rontok

Bentuk Wijen yang Kecil Ternyata Menyimpan Manfaat yang Besar

Itulah beberapa manfaat minyak wijen untuk rambut yang perlu Anda ketahui. Semoga dengan artikel ini, Anda bisa memaksimalkan minyak wijen sebagai suplemen perawatan rambut Anda sehari-hari. 


Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun