Mohon tunggu...
Djulianto Susantio
Djulianto Susantio Mohon Tunggu... Freelancer - Arkeolog mandiri, senang menulis arkeologi, museum, sejarah, astrologi, palmistri, olahraga, numismatik, dan filateli.

Arkeotainmen, museotainmen, astrotainmen, dan sportainmen. Memiliki blog pribadi https://hurahura.wordpress.com (tentang arkeologi) dan https://museumku.wordpress.com (tentang museum)

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Kisah Jakarta Tempo Dulu dari Sepotong Kuitansi Kuno

16 Oktober 2019   10:31 Diperbarui: 16 Oktober 2019   10:44 91
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Toko ranjang Thay An Kongsie (Dokpri)

Dulu ranjang besi banyak dipakai oleh keluarga-keluarga Indonesia. Biasanya berukuran besar, artinya bisa untuk dua orang atau lebih. Namun kemudian ranjang besi ditinggalkan masyarakat. Mereka beralih ke ranjang kayu.

Ketika sedang beberes gudang, saya menemukan sebuah ranjang besi. Namun dalam posisi belum dirakit. Saya amati ranjang ini masih sangat kokoh. Sambungannya sangat bersih. Jelas pengelasannya dengan metode sederhana tapi mementingkan kualitas.

Ranjang besi kuno teronggok di gudang (Dokpri)
Ranjang besi kuno teronggok di gudang (Dokpri)
Lebih 60 tahun

Ranjang tersebut merupakan hadiah dari kakak ipar ayah saya ketika ayah saya menikah. Di lemari saya juga menemukan kuitansi pembelian ranjang tersebut. Untung ibu saya selalu menyimpan segala bon pembelian. Yah, semacam hobi bermanfaat untuk masa kini.

Ternyata dibeli pada 27 April 1957 seharga Rp2.100. Pada bagian lain kuitansi tertulis Pabrik Randjang Thay An Kongsie beralamat Jalan Pintu Besar Selatan 72A dengan nomor telepon 1433. Waktu itu pesawat telepon masih dianggap barang mewah. Maka sedikit orang yang mampu memiliki pesawat telepon. Ini tergambar dari adanya nomor empat digit itu. Sekarang nomor pesawat telepon sudah menjadi delapan digit.

Kuitansi pembelian ranjang pada 1957 (Dokpri)
Kuitansi pembelian ranjang pada 1957 (Dokpri)
Menelusuri

Ancer-ancer sih saya tahu alamat Jalan Pintu Besar Selatan. Itu kawasan perdagangan dan perkantoran. Maklum saya sering ke kawasan kota tua Jakarta. Pada 7-13 Oktober 2019 lalu di Taman Fatahillah dan sekitarnya diadakan kegiatan museum dan pameran museum. Saya selalu hadir. Sambil duduk di atas bus TransJakarta saya coba-coba cari tahu alamat yang tertera pada kuitansi.

Kalau dari arah Harmoni, Pintu Besar Selatan dengan nomor genap terletak di bagian kanan. Saya lihat ada nomor 54 lalu nomor 64. Nah, ada beberapa bangunan terlihat amburadul. Pasti tidak ada penghuninya. Pada salah satu bangunan ini, saya duga terletak toko ranjang tersebut. Sayang saya belum menelusuri lebih jauh.

Kata orang-orang sekitar, dulu waktu kerusuhan 1998 banyak bangunan rusak parah dilempari massa. Bahkan banyak barang dijarahi mereka. Kemungkinan para pemilik toko ini mengungsi ke luar negeri dan tidak kembali lagi.

Semoga nanti saya ada waktu untuk menelusuri kembali cerita dari sepotong kuitansi kuno ini. Kisah Jakarta tempo dulu memang bisa ditelusuri dari berbagai benda.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun