Semarang -- Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jawa Tengah menghadiri exit meeting pemeriksaan pendahuluan kepatuhan atas Barang Milik Negara (BMN) pada Kementerian Hukum, Kementerian Hak Asasi Manusia, serta Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, Jumat (8/8).
Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Wilayah Kementerian Hukum tersebut dihadiri secara langsung oleh jajaran terkait, sementara satuan kerja lainnya mengikuti secara virtual. Ina Purnaningati Saputro, Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum Kanwil Ditjenpas Jateng, hadir mewakili Kepala Kantor Wilayah.
Dalam kesempatan ini, Ina Purnaningati Saputro menyampaikan apresiasi atas pendampingan dan masukan yang diberikan tim BPK RI. "Kunjungan pemeriksaan ini menjadi sarana evaluasi sekaligus motivasi bagi kami untuk terus memperbaiki tata kelola BMN. Kami berkomitmen menindaklanjuti seluruh catatan dan rekomendasi BPK agar pengelolaan aset negara semakin akuntabel dan transparan," ujarnya.
Ia menambahkan bahwa pemeriksaan ini merupakan bagian dari upaya memastikan kepatuhan dan transparansi pengelolaan BMN. "Kami berharap seluruh satuan kerja dapat segera menindaklanjuti hasil pemeriksaan ini untuk meningkatkan kualitas pengelolaan BMN," tutupnya.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI