Selanjutnya Komandan Korps Marinir menekankan; “Junjung tinggi nilai-nilai sportifitas dan esprit de corps dalam pertandingan, bersainglah secara jujur dan fair serta tunjukan kemampuan maksimal, jadikan Sumpah Karate sebagai pedoman dalam mematuhi segala aturan dan ketentuan pelaksanaan pertandingan serta hasil teknikal meeting. Kepada para atlet dan suporter, pelihara dan jaga ketertiban serta hindari perilaku yang bisa merusak nama baik satuan maupun Korps Marinir, dan kepada panitia penyelenggara, laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab, profesional, obyektif demi kelancaran dan suksesnya pertandingan.”
Dalam upacara pembukaan dilaksanakan laporan kesiapan pelaksanaan oleh Ketua Panitia Kolonel Mar M Sochfan, pengucapan janji atlet, sumpah wasit, dan sumpah atlet di hadapan Komandan Korps Marinir, serta terakhir penyerahan piala bergilir kepada Ketua panitia dari Komandan Korps Marinir.
Hadir pada upacara tersebut Danpasmar 1 Brigjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, M.Tr (Han), Danpasmar 2 Brijen TNI (Mar) Ipung Purwadi, M.M., Danpasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Amir Faisol, S.Sos., Pejabat Utama Kormar dan Pejabat Utama Pasmar 1 serta para Dankolak Korps Marinir.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H