Mohon tunggu...
Dinda P
Dinda P Mohon Tunggu... Lainnya - Freelance

Your Limit is You

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Mahasiswi KKN Undip Menghimbau Masyarakat Kecamatan Kelapa Dua untuk Mematuhi Protokol Kesehatan di Pasar

13 Agustus 2020   02:30 Diperbarui: 28 Februari 2024   15:40 28
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Gambar 1 : Kegiatan program kerja Pedagang Tangguh di Pasar Kelapa Dua Kabupaten Tangerang) | dokpri

Kab. Tangerang (2/8/2020) -- Pemerintah Indonesia telah memberikan kebijakan social distancing, work from home, pembatasan sosial berskala besar (PSBB), maupun new normal. Skenario new normal dijalankan dengan mempertimbangkan kesiapan daerah dan hasil riset epidemologis dari daerah terkait. 

Kabupaten Tangerang merupakan salah satu daerah yang telah melakukan penerapan new normal. Dalam protokol kesehatan selama new normal, terdapat aturan yang harus dipatuhi oleh masyarakat, salah satunya di pasar.

Pasar menjadi salah satu tempat yang rawan terjadi penularan Covid-19 karena banyaknya orang yang datang dari penjuru daerah dan berkumpul di satu tempat dimana banyak terjadi interaksi secara langsung ditambah lagi dengan masih rendahnya tingkat kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan. Namun disisi lain pasar harus tetap beroperasi karena menjadi salah satu penopang penyedia kebutuhan pokok masyarakat.

Menanggapi hal tersebut, Dinda, mahasiswa Universitas Diponegoro bekerjasama dan mengadakan program kerja "Pedagang Tangguh" dengan mahasiswa lainnya yang berada di Kecamatan Kelapa Dua untuk membuat program sosialisasi kepada pengunjung, pedagang, dan pengelola mengenai tips pencegahan Covid-19 dan protokol new normal di pasar rakyat yang tertuang dalam bentuk buku saku yang mudah dibawa dan dibaca.

Gambar 2: Kegiatan Sosialisasi dengan menggunakan buku saku. | dokpri
Gambar 2: Kegiatan Sosialisasi dengan menggunakan buku saku. | dokpri
Selain memberikan buku saku, Dinda dan kawan -- kawannya juga memberikan face shield gratis kepada pedagang, pembeli serta pihak pengelola pasar. Mereka juga melakukan penelitian dengan membagikan kuesioner kepada pedagang dan mewawancarai pihak pengelola pasar seputar pencegahan Covid-19. 

Pihak pengelola pasar sudah berusaha untuk memutus mata rantai penularan Covid-19 di kawasan Pasar Kelapa Dua dengan menyediakan washtafel portable, bilik disinfektan, himbauan dengan pengeras suara, maupun penyemprotan disinfektan. 

Selain itu setiap paginya pihak aparat keamanan dari TNI maupun Polres setempat melakukan monitoring di lingkungan pasar. Respon dari pedagang dan pengunjung pun cukup baik dan antusias dalam program kerja ini.

(Gambar 3: Pembagian face shield serta pemberian plakat kepada pihak pengelola pasar) | dokpri
(Gambar 3: Pembagian face shield serta pemberian plakat kepada pihak pengelola pasar) | dokpri
Setelah pelaksanaan program kerja ini, diharapkan para pedagang, pengunjung, maupun pihak pengelola dapat menjadi lebih paham dan sadar dengan protokol kesehatan yang telah ada kedepannya.

Ditulis oleh: Dinda (FISIP)

Editor: Dr. Ana Silviana, SH,M. Hum

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun