Mohon tunggu...
Dimas Galih Putrawan
Dimas Galih Putrawan Mohon Tunggu... Penulis

Pegiat berita industri gaming dan geek culture. Fokus menulis tentang game AAA, mobile, dan yang relevan dengan audiens. Email untuk Kerjasama: dimasgalihputrawan@outlook.com dimaspettigrew@gmail.com Berikan dukungan di Trakteer: https://trakteer.id/dimas-galih-putrawan

Selanjutnya

Tutup

Games

Lama Delay, Marathon Bungie Umumkan Closed Technical Test

7 Oktober 2025   10:06 Diperbarui: 7 Oktober 2025   10:06 5
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Marathon closed technical test (Sumber: Bungie)

Marathon mengalami penundaan jadwal rilis karena berbagai masalah, mulai dari closed alpha yang tidak memuaskan hingga dugaan plagiasi artwork. Setelah lama bungkam, Bungie akhirnya mengumumkan akan menggelar closed technical test pada 22-27 Oktober 2025. Pengembang Destiny 2 itu juga sudah membuka pendaftaran.

Bungie Buka Pendaftaran Closed Technical Test Marathon

Melalui laman resmi, Bungie mengungkap pihaknya telah melakukan closed playtest demi mendapatkan feedback. Ini menjadi upaya bagi mereka agar bisa semakin mengembangkan berbagai aspek gameplay.

Baru-baru ini, mereka membuka pendaftaran closed technical test khusus untuk benua Amerika Utara dan Eropa di platform Steam, PS5, dan Xbox Series X|S. Tidak seperti closed alpha sebelumnya, pendaftar yang mendapat undangan untuk berpartisipasi akan terikat pada NDA (non-disclosure agreement). Test-nya sendiri akan berlangsung 22-28 Oktober dengan pendaftaran akan ditutup 16 Oktober.

Menurut Bungie, playtest ini akan menguji beberapa pengembangan semenjak Alpha test terakhir. Mereka memaparkan terdapat tiga map baru, lima runner shell, proximality chat, solo queue, combat pacing lebih konsisten, dan environmental storytelling lebih dalam. Tentunya, test ini hanya akan berisi sebagian dari rencana saat perilisan penuh, dengan fokus pengalaman pemain awal.

Kabar Baru semenjak Tertunda Hingga Waktu Tak Tentu

Sebelumnya, game extraction shooter itu akan rilis pada 23 September 2025. Namun, pihaknya mengumumkan telah menunda perilisannya tanpa jadwal pasti dengan klaim membutuhkan lebih banyak waktu untuk testing.

Kabar penundaan ini menyusul berbagai masalah yang telah terjadi. Closed Alpha-nya menuai respons tidak memuaskan dari pemain. Bahkan, terdapat dugaan plagiasi artwork yang juga pernah terjadi pada Destiny 2.

Kemudian, CFO Sony Lin Tao sempat memaparkan pihaknya berharap game terbaru Bungie itu akan rilis sebelum Maret 2026. Ia juga mengungkap keputusan perusahaan untuk mengambil kontrol lebih banyak pada manajemen Bungie, dengan tujuan untuk mengintegrasikannya pada PlayStation Studios.

Setidaknya, kabar terbaru ini sekaligus menjadi pertanda Marathon tidak batal rilis. Jika game itu rilis, ini akan menjadi judul terbaru Bungie semenjak Destiny 2 pada 2017.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Games Selengkapnya
Lihat Games Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun