Mohon tunggu...
Majelis Dikdasmen dan PNF DIY
Majelis Dikdasmen dan PNF DIY Mohon Tunggu... Lainnya - Majelis Dikdasmen dan Pendidikan Nonformal D.I. Yogyakarta

Informasi Terkini Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah dan Pendidikan Nonformal Daerah Istimewa Yogyakarta

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Saling Sinergi, SMA Muh 7 dan SMP Muh 3 Yogyakarta Resmikan Program MBS Siti Chodijah

16 Oktober 2023   22:17 Diperbarui: 16 Oktober 2023   23:12 104
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Peresmian Muhammadiyah Boarding School (MBS) Siti Chodijah Yogyakarta (Dikdasmenpnfdiy)

SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta dan SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta resmi menjalin kerja sama dalam program kelas Muhammadiyah Boarding School (MBS) Siti Chodijah. Muhammadiyah Boarding School merupakan sistem sekolah asrama sekaligus lembaga pendidikan yang siswanya belajar dan tinggal bersama selama kegiatan pembelajaran berlangsung. Program ini diresmikan secara langsung oleh Bendahara Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) D.I. Yogyakarta pada Selasa, (10/10) sekaligus penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) dan penyerahan plakat.

Hadir secara langsung PWM DIY, Majelis Dikdasmen dan PNF PWM DIY, Majelis Dikdasmen dan PNF Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Yogyakarta, Kepala Dinas Kota Yogyakarta, Ketua LP2M, dan Forkopimda Kota Yogyakarta. 

Darmansyah, Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta menyampaikan bahwa sekolah sejak awal sudah memiliki siswa yang sebagian besar berasal dari luar daerah, sehingga lewat program MBS ini diharapkan dapat mempermudah dalam memantau kegiatan belajar siswa.

"Selama ini, skema program MBS sudah diterapkan di SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta. Dalam pelaksanaan MBS yang kami kelola nantinya menyediakan berbagai fasilitas, mulai dari asrama, makan, hingga kurikulum pengajarannya," tutur Darmansyah.

Dalam MBS Siti Chodijah, ada banyak kegiatan yang akan diberikan pada siswa. Di mana, pagi hari mengikuti pelajaran secara umum dan malam harinya mengikuti kelas di asrama. selain itu, para siswa akan mendapatkan mata pelajaran tambahan, salah satunya program menghafal Al-Quran yang direncanakan akan dibuka satu kelas dan diisi 34 siswa, baik untuk kelas putra maupun putri.

Dengan diresmikannya program MBS Siti Chodijah, PDM Kota Yogyakarta berencana akan memberi fasilitas kepada siswa dan tenaga pengajar dalam bentuk pelatihan sebagai bentuk dukungan dalam membantu kesuksesan dan kelancaran kegiatan-kegiatan MBS di SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta dan SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta, terutama mencetak kader tahfidz Muhammadiyah di Yogyakarta

"Akan mendapat nilai lebih karena tak hanya mendapat pelajaran secara akademik pada umumnya, melainkan juga penanaman karakter yang kuat dan kegiatan tahfidz Quran. Harapannya dengan adanya boarding school ini dapat semakin menyemarakkan kegiatan keagamaan dan pengkajian Al-Quran," ungkap Aris Madani, Ketua PDM Kota Yogyakarta.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun