Mohon tunggu...
Didi Suprijadi
Didi Suprijadi Mohon Tunggu... Guru - Pendidik, pembimbing dan pengajar

Penggiat sosial kemasyarakatan,, pendidik selama 40 tahun . Hoby tentang lingkungan hidup sekaligus penggiat program kampung iklim. Pengurus serikat pekerja guru.

Selanjutnya

Tutup

Bandung

Selamat Jalan, Ketua PB PGRI Dede Amar

3 Mei 2024   16:10 Diperbarui: 3 Mei 2024   16:25 1081
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ketua PB PGRI sumber gambar. Dokumen pribadi 

Innalilahi wa innailaihi rojiun 

Hari ini Jum'at tanggal 3 Mei 2024 tepat pukul 13.00 sepulang sholat Jum'at di masjid  Jami Assalafiyah, ayah didi terkejut setelah membuka aplikasi WhatsApp di hp.

Terlihat foto saudara,sahabat dan temen dekat Dede Amar yang terbaring di ruang salah satu rumah sakit. Tertulis dalam foto tersebut innalilahi wa innailaihi rojiun.

Dede Amar berpulang ke Rahmatullah begitu bunyi berita yang berseliweran di grup WA pengurus PGRI seluruh Indonesia

Dede Amar, mantan guru yang merintis karir sejak jadi guru SD hingga aktivis di organisasi PGRI itu hingga kini terpilih menjadi Ketua PB PGRI masa bakti XXlll tahun 2024-2029. Pria yang senang olahraga tantangan ini lulusan sekolah guru olah raga di kota Bandung dan selesai master pendidikan strata 2 di Universitas Islam Nusantara Bandung.

Riwayat pendidikan Dede Amar sebagai berikut,

Diawali sekolah di SDN Balonggede III, (1968-1974), melanjutkan ke SMPN Ciawi Tasikmalaya (1974-1977)

Kemudian melanjutkan ke SGON Bandung, (1977-1981)

Kuliah S1 di Universitas Islam Nusantara (UNINUS),(1983-1988). Kemudian dilanjutkan S2
Pada almamater yang sama ,Universitas Islam Nusantara (UNINUS).

Dede Amar  pria  tambun tapi lincah dan cekatan adalah kelahiran kota Tasikmalaya, merupakan sosok pejuang guru yang sangat disegani di Jawa Barat. Bisa dilihat karir organisasi di PGRI dengan mengawali sebagai pengurus PGRI Kota Bandung dan berakhir di puncak jabatan tertinggi organisasi, yaitu sebagai ketua PB PGRI.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bandung Selengkapnya
Lihat Bandung Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun