Mohon tunggu...
Dicky Irfansyah
Dicky Irfansyah Mohon Tunggu... -

Mahasiswa STAI Syekh H.Abdul Halim Hasan Al-Ishlahiyah Binjai

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Hobi Membawa Pengalaman dan Keuntungan

18 Oktober 2018   16:35 Diperbarui: 20 Oktober 2018   13:13 542
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saya baru saja bergabung menjadi blogger di Kompasiana dan saya ingin mengetahui lebih lanjut lagi tentang Kompasiana ini Pada kesempatan kali ini saya ingin membagikan pengalaman saya seputar hobi saya yang mendatangkan keuntungan.

Yang pertama, menggambar

Bagi saya menggambar adalah salah satu cara untuk meluapkan segala emosi yang ada di dalam diri kita

Saya mulai hobi menggambar sejak umur 10 tahun, kemudian mulai melatih bakat saya sejak umur 14 tahun dan mulai mendapatkan penghasilan pertama dari menggambar sejak umur 16 tahun. Gambar yang saya buat biasa nya gambar Doodle (gambar yang sedang nge-trend saat ini). 

Saya mulai mengenal gambar Doodle dari media sosial "Instagram". Pemesan pertama saya ya teman satu sekolah saya juga. Biasanya saya menggambar Doodle untuk kado ulang tahun. Hasil karya saya di banderol seharga Rp 50.000; plus bingkai. Ya walaupun tidak banyak tetapi itu merupakan awal mula saya mendapatkan keuntungan dan menambah pengalaman saya dalam bidang perdagangan. 

Semenjak itu Alhamdulillah ada saja teman-teman saya yang ingin memesan Doodle kepada saya. Dan saya mempunyai tekad semoga hobi saya ini bisa menjadi pintu rezeki bagi saya dan orang lain. Biasanya kalau ada teman saya yang berulang tahun saya beri saja kado nya Doodle karya saya supaya bisa di kenang oleh orang lain. 

Dan sekarang saya masih melakukan hobi saya ini sembari mengisi waktu kosong saya di rumah dan bisa menambah uang jajan saya dan biasanya saya juga membagikan Doodle saya di media sosial supaya ada yang ingin memesan juga.

Yang kedua, selain menggambar saya juga mempunyai hobi menyanyi. Kenapa saya suka menyanyi? Ya karena dengan bernyanyi kita dapat menghilangkan stress yang ada di pikiran kita.

Untuk hobi menyanyi ini saya pernah mengikuti lomba paduan suara antar sekolah pada saat saya masih berumur 11 tahun waktu saya berada di bangku Sekolah Dasar. Ya walaupun tidak membawa pulang piala tetapi itu bisa menambah pengalaman saya di bidang tarik suara. Dan saat saya duduk di bangku SMA (sekolah menengah atas) saya pernah tampil di acara perpisahan sekolah.

Bagi saya, tempat yang paling nyaman untuk bernyanyi yaitu di kamar. Ya walaupun terkadang orangtua saya suka marah kalau saya menyanyi dengan suara yang sangat keras, hehehe.

Saya dan teman sekelas saya sempat membuat grup menyanyi dengan beranggotakan 4 orang. Dan kami juga pernah di tunjuk oleh sekolah untuk mengikuti lomba menyanyi lagu nasional Se-Kota Binjai tetapi sayang nya saya tidak bisa ikut karena saya harus mengikuti Perkemahan Hizbul Wathan Se-Sumatera Utara yang di laksanakan di Kisaran.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun