Mohon tunggu...
Dian FitriNingrum
Dian FitriNingrum Mohon Tunggu... Pustakawan - Pustakawan

Seorang pustakawan yang bercita² untuk memajukan literasi di madrasahnya

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Serangkaian ASPD: MTsN 2 Bantul Ajak Siswa Kelas IX Doa Bersama

9 Mei 2024   04:08 Diperbarui: 9 Mei 2024   04:35 64
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ahmad Daris pimpin doa bersama. (Dok.dee) 

Ujian ASPD yang terjadwal Senin pekan depan ini sudah di depan mata. Seluruh serangkaian persiapan ASPD MTsN 2 Bantul hampir paripurna. Terakhir, les tambahan akan menjadi pamungkas untuk persiapan ASPD kelas IX. 

Setelah melaksanakan sholat dhuhur berjamaah, siswa kelas IX dipimipin oleh Ahmad Daris selaku guru pengampu Bahasa Arab untuk doa bersama. Kegiatan ini dilaksanakan Rabu (08/05/2024). Kegiatan yang diadakan di mushola Raudhatul Ulum ini diikuti oleh semua siswa kelas IX serta guru dan juga pegawai. 

Siswa salam salaman dengan guru pegawai. (Dok.dee) 
Siswa salam salaman dengan guru pegawai. (Dok.dee) 

Siswi bersalaman dengan Kamad. (Dok.dee) 
Siswi bersalaman dengan Kamad. (Dok.dee) 

Restu-seluruh siswa kelas IX mohon restu pada guru pegawai. (Dok.dee) 
Restu-seluruh siswa kelas IX mohon restu pada guru pegawai. (Dok.dee) 


Isti Bandini, selaku kepala madrasah MTsN 2 Bantul menyampaikan bahwasanya hal ini adalah bentuk motivasi pada siswa kelas IX. "Kita adakan doa bersama, saling bermaaf-maafan sesama teman dan juga guru, dan juga saling mendoakan untuk kelancaran dan juga kesuksesan ASPD besok Senin. Semoga anak-anak diberikan kesehatan serta kemudahan, dan juga diberikan nilai terbaik, "terang Kamad Isti tatkala menyampaikan sambutan. 

Siswa bersalaman dengan guru karyawan. (Dok.dee) 
Siswa bersalaman dengan guru karyawan. (Dok.dee) 

Siswa tampak berbaris rapi. (Dok.dee) 
Siswa tampak berbaris rapi. (Dok.dee) 

Sementara itu, Agustina Suhartati (Plt Kamad) sampaikan terkait etika siswa dalam melaksanakan Ujian ASPD, baik dari berpakaian. Agustina juga menyampaikan bahwasanya masih ada kegiatan pamungkas untuk persiapan menghadapi ujian ASPD, yakni les tambahan. "Akan kami share jadwal dan juga pengampu lesnya. Kami berharap siswa mengikuti kegiatan tersebut dengan penuh keseriusan. 

Serangkaian doa bersama ditutup dengan saling berjabat tangan. (Dee) 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun