Mohon tunggu...
Devia Rahmatika
Devia Rahmatika Mohon Tunggu... Mahasiswa - UIN Walisongo Semarang

i like simple things, books, being alone or with somebody who understands.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Peningkatan Perekonomian Melalui Pemberdayaan Masyarakat Dusun Kedopokan Desa Tlogopucang

18 Agustus 2022   09:33 Diperbarui: 18 Agustus 2022   09:37 219
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Perekonomian dan masyarakat adalah hal yang saling berkaitan dan tidak dapat dipisahkan. Masyarakat merupakan pelaku yang berada di dalam sistem perekonomian dan sistem perekonomian dapat terjadi karena terdapat masyarakat yang menjalankannya. 

Upaya peningkatan perekonomian dapat dilakukan dengan mendorong atau memberdayakan masyarakat untuk menggali potensi sumber daya alam yang berada di daerah sekitarnya.

Pemberdayaan masyarakat merupakan upaya yang dilakukan untuk membangun daya bagi masyarakat dan dilakukan dengan cara memberikan motivasi, mendorong masyarakat untuk membangkitkan kesadaran terhadap potensi sumber daya yang dimilikinya serta mengembangkan potensi tersebut. 

Tujuan akhir dari dilakukannya pemberdayaan bagi masyarakat adalah agar masyarakat nantinya memiliki daya, kekuatan, kemampuan serta kemandirian dan mampu meningkatkan taraf hidup keluarganya dengan ilmu yang sudah di dapatkannya melalui pemberdayaan yang sudah dilakukannya. (Paramita, Muhlisin, and Palawa 2018)

Keberdayaan masyarakat dapat diwujudkan melalui partisipasi aktif masyarakat dan juga partisipatif para pelaku pemberdaya yang nantinya dapat melakukan proses pemberdayaan dengan mengoptimalkan segala potensi sumberdaya yang ada dan juga memfasilitasi kebutuhan masyarakat ketika pelaksanaan pemberdayaan. 

Dalam pemberdayaan ini menempatkan masyarakat sebagai objek yang akan menerima semua program yang dijalankan. Sumber daya alam memiliki peran penting dalam kehidupan manusia. 

Dalam setiap peradaban kehidupan manusia pasti terdapat sumber daya alam yang digunakan, sehingga setiap budaya memiliki pandangan tersendiri terhadap pengelolaan dan penguasaan sumber daya alam. 

Di dalam suatu daerah terdapat hasil bumi sebagai sumber daya alam yang nantinya dapat dimanfaatkan untuk menjadi nilai tambah dalam perekonomian masyarakatnya.(Widjajanti 2011)

Masyarakat yang berada di wilayah pedesaan rata -- rata memiliki pendapatan yang berasal dari sektor pertanian. Yang menjadi persoalan terkadang pendapatan yang dihasilkan dari sektor pertanian itu masih tergolong rendah hal ini bisa saja disebabkan dari kurangnya pengembangan hasil bumi yang terdapat di pedesaan. 

Berdasarkan persoalan tersebut maka diperlukan pengembangan terhadap pemanfaatan hasil bumi melalui pemberdayaan masyarakat agar nantinya peningkatan perekonomian dapat tercapai. (Hulu, Harahap, and Nasutian 2018)

Upaya yang dilakukan dalam peningkatan perekonomian masyarakat dilakukan oleh para mahasiswa KKN MIT DR kelompok 25 dengan memberikan motivasi kepada para masyarakat agar lebih mengembangkan potensi sumberdaya alam dari hasil bumi. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun