Mohon tunggu...
Deborah Ghea
Deborah Ghea Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Pedoman Penulisan untuk "Search Engine Optimization" (SEO)

27 Februari 2018   17:53 Diperbarui: 27 Februari 2018   18:24 788
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Search Engine Optimization(SEO) adalah bagaimana cara penulis dalam memodifikasi web atau media online agar banyak dikunjungi oleh pembaca tanpa adanya proses pembayaran.

Oleh sebab itu, penting bagi penulis untuk memperhatikan cara agar SEO menjadi banyak dikunjungi dan menarik, seperti :

Judul yang Menarik dan  Akurat

Hal ini penting diperhatikan oleh penulis, karena melalui judul dapat memberi tahu pembaca akan topik tertentu sehingga mudah untuk dicari dan dimengerti. Dengan judul yang menarik, pembaca akan lebih mudah dan mau untuk mengunjungi tulisan kita dan tentunya hal ini akan mempengaruhi posisi SEO penulis. Misalnya dengan membuat deskripsi konten, tag judul yang unik disetiap laman, dan menggunakan judul yang singkat serta deskriptif.

Menggunakan Meta Tag "Description"

Meta tag deskripsi ini berupa kalimat ataupun paragraf pendek yang menjadi penjelasan dari judul. Meta tag berguna untuk memberikan relevansi antara apa yang dicari oleh pembaca terhadap pencarian laman, sehingga memberikan kecocokan dengan materi yang dicari oleh pembaca. Hal ini dapat dilakukan dengan cara merangkum konten laman dengan akurat dan menggunakan deskripsi yang unik disetiap laman.

Meningkatkan Struktur URL

Meningkatkan struktur URL dapat dilakukan dengan cara membuat sebuah URL yang mudah dipahami dan mampu menyampaikan konten informasi dengan mudah. Sehingga pada nantinya web yang dimiliki penulis dapat tertata dengan baik. Struktur URL juga  dapat membantu penelusuran yang lebih baik pada tulisan penulis.

Membuat Situs Dengan Navigasi yang Mudah

Navigasi dalam web penting diperhatikan oleh penulis. Karena navigasi ini pada nantinya akan membantu pembaca dalam menemukan konten yang mereka butuhkan secara cepat. Sehingga pembaca tidak mudah untuk berpindah ke tulisan lainnya dan justru menemukan materi yang spesifik ditulisan penulis.

Memberikan Konten dan Layanan yang Berkualitas

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun