(Kab. Kuningan),  Telah terjadi Bencana Alam Tanah Longsor di Dusun Wage RT/RW 04/02 Desa Pinara Kec. Ciniru Kab. Kuningan yang mengakibatkan Jalan desa penghubung antara Desa Pinara dan Desa Gunung Manik Kec. Ciniru terputus dengan kedalaman kurang lebih 10 Meter dan lebar 4 Meter. Anggota Koramil 1503/Ciniru Kodim 0615/Kuningan Korem 063/SGJ  bersama  Aparat Desa dan Masyarakat bergerak cepat dengan mengecek lokasi kejadian,  Sabtu. (30/12)
Curah Hujan sangat tinggi di Kab. Kuningan pada saat ini, sekitar pukul 14.30 terjadi tanah longsor  di Dusun Wage RT/RW 04/02 Desa Pinara Kec. Ciniru Kab. Kuningan, menyebabkan terputusnya Jalan desa penghubung antara Desa Pinara dan Desa Gunung Manik Kec. Ciniru, sampai saat ini masih belum bisa di lewati oleh kendaraan baik Motor  maupun Mobil  untuk sementara Permasalahan saat ini masih dalam penanganan pihak BPBD, Aparat desa setempat dan di bantu Anggota Koramil 1503/Ciniru Kodim 0615/Kuningan Korem 063/SGJ dan masyarakat sekitar untuk mengamankan lokasi.

Kab. Kuningan yang berada di Kaki Gunung Ciremai dan Salah satu kabupaten yang berada di Jawa Barat yang rawan terjadinya bencana Alam seperti Tanah Longsor, Sesuai dengan perannya TNI juga bertugas untuk menanggulangi bencana alam, Babinsa pinara dan Desa Gunung Manik dari  Anggota Koramil 1503/Ciniru Kodim 0615/Kuningan Korem 063/SGJ menghibau warga Desa Binaanya untuk tetap waspada dan sudah menjalankan Fungsinya  sebagai Aparat Komando Kewilayahan ,( Mr. Bray / Cartaz ).
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI