Bogor, 8 Februari 2025 – Teaching Lab IPB University menjadi saksi keseruan acara Unity Time X Healthy Aerobic yang diselenggarakan oleh The Doctor 61 pada Sabtu, 8 Februari 2025. Kegiatan ini menggabungkan dua program kerja, yakni Unity Time dari BPH dan Healthy Aerobic dari Divisi Sport, dengan tujuan mempererat hubungan antaranggota sekaligus meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan melalui aktivitas fisik.
Pernahkah kamu merasa bahwa membangun kebersamaan dan menjaga kesehatan itu sulit dilakukan bersamaan? Ternyata, melalui acara ini, The Doctor 61 membuktikan bahwa keduanya bisa berjalan seiringan! Kegiatan diawali dengan sesi diskusi interaktif yang menjadi wadah bagi para anggota untuk berbagi perkembangan serta strategi dalam mencapai target dan evaluasi yang menjadi ruang refleksi bagi anggota untuk berbagi pengalaman terkait tantangan yang dihadapi. Diskusi ini bukan sekadar ajang bertukar pikiran, tetapi juga menjadi momen di mana anggota lebih mengenal satu sama lain dan memperkuat solidaritas dalam organisasi."Seru pas sesi diskusi, jadi bisa lebih kenal lagi sama anggota The Doctor. Terus jadi tau juga progress setiap divisi," ungkap salah satu peserta.
Tak hanya membangun kekompakan melalui diskusi, suasana semakin semarak saat sesi Healthy Aerobic dimulai. Dengan semangat dan energi yang menggebu, para peserta mengikuti gerakan senam yang dipandu oleh instruktur. Tawa dan semangat memenuhi ruangan, menciptakan atmosfer penuh kebersamaan. Salah satu peserta bahkan mengungkapkan betapa berartinya sesi ini baginya. “Kegiatan kali ini sangat berkesan dan bermanfaat bagi saya karena dari kegiatan ini saya jadi tahu bahwa saya tidak sendirian dalam menghadapi kesulitan pola hidup sehat dan saya senang bisa mengikuti kegiatan ini, ini yang kami butuhkan.”
Dengan jumlah kehadiran cukup tinggi, yaitu 70 peserta yang merupakan anggota The Doctor dan SC, kegiatan ini berhasil mencapai tujuannya dalam membangun kekompakan dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan fisik. Lebih dari sekadar acara internal, Unity Time X Healthy Aerobic juga selaras dengan tujuan Sustainable Development Goals (SDGs), terutama poin ke-3 tentang "Good Health and Well-being", serta poin ke-8 dan ke-17 yaitu "Decent Work and Economic Growth" serta "Partnerships for the Goals," karena memperkuat sinergi dan kolaborasi dalam organisasi.
Setelah melihat keseruan acara ini, apakah kamu masih menganggap bahwa menjaga kekompakan dan kesehatan itu sulit? The Doctor 61 telah membuktikan bahwa dengan kebersamaan, setiap tantangan bisa dihadapi dengan lebih mudah dan menyenangkan. Sampai jumpa di kegiatan berikutnya!
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI