Meski permasalahan pertanian di Indonesia masih sering terjadi, tidak berarti pertanian di Indonesia tidak bisa maju. Masih ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk membangkitkan pertanian di Indonesia, antara lain:
a. Modernisasi Pertanian
Memanfaatkan teknologi digital yang ada seperti smart farming atau drone untuk pemupukan. Cara tersebut dapat menjadi opsi untuk meningkatkan hasil panen dan mengurangi biaya produksi pertanian.
b. Perlindungan Lahan Pertanian
Diperlukan peran pemerintah untuk memperketat regulasi agar lahan produktif tidak semakin menyempit, terutama di daerah yang dikenal sebagai lumbung pangan.
c. Pendidikan untuk Generasi Muda
Memperkenalkan pertanian sebagai bidang yang modern dan menjanjikan pada generasi muda. Program seperti “Petani Milenial” yang sudah mulai dicetuskan di Jawa Barat dapat menjadi contoh untuk menarik minat generasi muda kembali ke sektor pertanian.
Pertanian merupakan pilar utama ketahanan pangan suatu bangsa. Apabila sektor ini dibiarkan tertinggal, maka kemandirian pangan Indonesia akan terancam. Oleh karena itu, sudah saatnya pemerintah, masyarakat, dan generasi muda bersatu untuk membangun kembali kejayaan pertanian Indonesia melalui penerapan teknologi, inovasi, dan kebijakan yang mendukung para petani.