Mohon tunggu...
Cahaya Priangan
Cahaya Priangan Mohon Tunggu... Administrasi - Kabupaten Tasikmalaya

Surat kabar digital

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Hindarkan Pasar dari Covid-19, Pemkab Tasik Semprotkan Disinfektan

31 Maret 2020   05:40 Diperbarui: 31 Maret 2020   05:42 38
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Virus Corona atau Covid-19 yang semakin meluas semakin membuat masyarakat semakin gelisah. Guna menanggulangi virus tersebut, dilakukan penyemprotan disinfektan di Pasar Singaparna. Penyemprotan disinfektan difasilitasi dengan penggunaan mobil Pemadam Kebakaran (Damkar).

Petugas dari Dinkes PP dan PMI yang tergabung dalam upaya ini melakukan penyemprotan disinfektan di Pasar Singaparna dengan alat sprayer yang terdapat pada mobil Damkar.

Penyemprotan disinfektan di pasar Singaparna tidak lepas dari kerjasama Polres Tasikmalaya, Dinkes PP Kabupaten Tasikmalaya, Disperindag Kabupaten Tasikmalaya, Satpol PP serta Damkar Kabupaten Tasikmalaya, disamping itu turut terlibat juga PMI serta unsur Muspika Kecamatan Singaparna.

Penyemprotan disinfektan seupa juga sebetulnya telah dilakukan di banyak wilayah di Kabupaten Tasikmalaya, baik yang secara resmi dari pemerintah hingga inisiatif warga. Tentu saja, banyak warga berinisiatif melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah-rumah di lingkungan tempat tinggal mereka guna meminimalisir penyebaran virus corona. Namun, penyemprotan yang dilakukan oleh warga pun masih dalam pengawasan pemerintah kabupaten sehingga bahan disinfektan yang digunakan dipastikan aman dan sesuai.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun