Mohon tunggu...
Buyung Nurman
Buyung Nurman Mohon Tunggu... Lainnya - Penulis Lepas

Orang biasa.

Selanjutnya

Tutup

Analisis Pilihan

Bakal Seru, Pilwakot Bengkulu 2024 Tanpa Kandidat Petahana

18 Mei 2024   07:25 Diperbarui: 18 Mei 2024   07:28 296
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber gambar: dokpri. 

Bakal Seru,   Pilwakot  Bengkulu 2024 Tanpa Kandidat Petahana

Bismillah,

Perhelatan pesta demokrasi pemilihan Walikota Bengkulu November 2024 mendatang yang tidak diikuti oleh calon petahana diprediksi bakal berlangsung seru.

Sebagaimana diketahui bahwa calon petahana umumnya sulit dikalahkan oleh kandidat lainnya, mengingat petahana memiliki jaringan yang kuat dan sudah dikenal warga kota secara luas.

Kendati bakal  ada kandidat yang pernah menjabat wakil walikota, tapi pengaruh dan jaringannya barangkali  tidak sama kuatnya  dengan walikota, apalagi masa jabatannya sudah relatif lama berakhir.


Oleh karena itu  pemilihan Walikota Bengkulu tahun 2024 ini merupakan ajang kontestasi yang menarik dan bakal seru karena  tidak  dipengaruhi oleh jabatan seorang kandidat.

Sehingga kandidat bebas untuk menyampaikan visi misi serta menawarkan program unggulannya kepada warga masyarakat yang nanti akan memberikan hak suaranya.

Kandidat yang memiliki visi misi yang jelas dan program serta kebijakan yang berpihak dan menyentuh kepentingan warga masyarakat, maka  sosok kandidat yang seperti itulah yang dikehendaki oleh warga.

Penduduk Kota Bengkulu yang heterogen, baik asal, mata pencaharian maupun tingkat pendidikan dan lain-lain memerlukan sosok pimpinan yang dapat mengayomi semua perbedaan-perbedaan itu.

Namun sejauh ini belum terlihat kandidat yang bakal diusung oleh partai atau koalisi gabungan partai politik, boleh jadi belum waktunya untuk dipublis oleh parpol karena masih tahap  penjaringan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun