Mohon tunggu...
Basri Lahamuddin
Basri Lahamuddin Mohon Tunggu... pegawai negeri -

Lahir dan besar di Polewali ( Sulbar). Seorang manusia biasa yang sedang belajar menulis.

Selanjutnya

Tutup

Politik

Ketika Dua Raksasa Bertarung

19 Maret 2012   16:10 Diperbarui: 25 Juni 2015   07:46 367
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Sejak pemilihan kepala daerah ( Pilkada ) baik itu tingkat 1 sampai dengan tingkat 2 digulirkan pada era reformasi ini, menimbulkan banyak tokoh-tokoh politik yang bermunculan bak jamur di musim hujan. Mereka berlomba mempromosikan visi dan misinya masing-masing.

Tahun 2013 nanti tepatnya 22 Januari 2013, Provinsi Sulawesi selatan akan melaksanakan Pilkada untuk memilih Gubernur dan wakil gubernur masa bakti 2013-2018. Syahrul Yasin Limpo ( Gubernur Sulsel sekarang ini ) maju lagi sebagai calon gubernur dengan motto " Don't Stop Komandan ". Pak Syahrul maju dengan dukungan penuh Partai Golkar baik di tingkat Pusat, Tingkat 1 sampai ke tingkat 2.

Di sisi lain, lawan tangguh Pak Syahrul adalah pasangan Ilham Arief Sirajuddin ( Walikota Makassar) dan Azis kahar muzakkar ( Anggota DPD ). Mereka maju dengan motto " Semangat Baru ". Pak Ilham didukung oleh Partai Demokrat dan partai-partai kecil lainnya.

Kekuatan Pak Syahrul yang menang pada Pilkada Tahun 2008 lalu ada pada 3 daerah yaitu Kota Makassar ( sekarang pecah suaranya), Gowa dan Tator ( sekarang suara pecah karena A. Rudiyanto asapa yang mau maju ). Sedangkan kekuatan Pak Ilham hanya ada berada di Kota Makassar. Namun kekuatan pak Ilham bisa bertambah sebab berpasangan Azis Kahar Muzakkar dimana daerah kemenangannya pada pemilihan DPD berada di daerah Palopo dan Kab. Luwu.

Di Sul-sel ada 5 daerah yang pemilihnya besar yakni berturut-turut : 1. Kota Makassar, 2. Kab. Bone, 3. Kab. Gowa, 4. Kab. Bulukumba dan terakhir 5. Kab. Wajo.

Kedua calon gubernur di atas sekarang ini aktif bergerilya ke daerah-daerah untuk mensosialisasikan visi dan misinya. Masing-masing di tiap-tiap  daerah terbentuk tim pemenangan.


Jadi mari kita tunggu hasil akhir pertarungan dua raksasa di atas pada tahun 2013 nanti ! Semoga saja yang terpilih adalah yang terbaik untuk Sulsel. Amin .

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun