Mohon tunggu...
Annisa Pratiwi
Annisa Pratiwi Mohon Tunggu... Penulis - Mahasiswi STIBA Ar Raayah

وَلَمْ أَكُنْ بِدُعَآئِكَ رَبِّ شَقِيًّا🪄 . Battling with bipolar. Smile and hang in there ;)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Keajaiban yang "Abadi*

9 Desember 2020   22:52 Diperbarui: 9 Desember 2020   22:53 92
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Al Quran merupakan sebuah keajaiban milik Nabi Muhammad shalallahu 'alaihi wasallam yang Allah turunkan kepadanya secara terpisah berdasarkan kejadian tertentu. Hikmahnya adalah untuk memperteguh hati Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam dan hati para muslimin, serta mempermudah bagi mereka untuk menghafalnya. 

Allah Ta'laa berfirman:

"Dan orang-orang kafir berkata, 'Mengapa Al Quran itu tidak diturunkan kepadanya (Muhammad) sekaligus?' Demikianlah agar Kami memperteguh hatimu (Muhammad) dengannya (Al Quran) dan Kami membacakannya secara tartil (berangsur-angsur, perlahan dan benar)." Al Furqan: 32.

Rasululllah shalallahu 'alaihi wasallam memiliki keajaiban yang lain termasuk, terbelahnya bulan dan keluarnya air di antara jari-jarinya. Sama halnya seperti rasul-rasul sebelumnya yang memiliki keajaiban seperti, tongkat nabi Musa 'alaihissalaam; unta nabi Sholih 'alaihissalaam. Namun, semua keajaiban-keajaiban itu telah pergi bersama dengan kepergian mereka, yang tersisa hanyalah rangkaian cerita untuk sebuah pelajaran bagi umat selanjutnya. Adapun keajaiban Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam merupakan keajaiban yang abadi yakni Al Quran Al Karim yang tetap terjaga hingga hari akhir.

"Sesungguhnya Kamilah yang menurunkan Al Quran, dan pasti Kami (pula) yang memeliharanya." Al Hijr: 9.

"Katakanlah, 'Sesungguhnya jika manusia dan jin berkumpul untuk membuat yang serupa (dengan) Al Quran ini, mereka tidak akan mendapat yang serupa dengannya, sekalipun mereka saling membantu satu sama lain." Al Isra: 88.

Al Quran memiliki keajaiban dalam gaya, kata-kata dan artinya serta masih banyak hal yang menunjukkan keajaiban Al Quran. Saat ilmu pengetahuan semakin berkembang, lalu bermunculan gambaran-gambaran baru yang mendukung keajaiban ini. Dan di antara gambaran-gambaran terpenting dalam keajaiban ini adalah bahwa Al Quran datang dengan berita dan kisah-kisah umat terdahulu, mencakup banyak sains dan pengetahuan yang belum diketahui orang sebelumnya, Al Quran juga datang mencakup kepercayaan (akidah), ibadah dan kehidupan sosial, politik serta ekonomi masyarakat.

"... dan Kami turunkan Kitab (Al Quran) kepadamu untuk menjelaskan segala sesuatu..." An Nahl: 89.

 Turunnya Al Quran secara berangsur-angsur kepada Rasulullah shalallahu 'alaihi wasallam dengan perantara malaikat Jibril 'alahissalaam.

"Yang dibawa turun oleh Ar Ruh (Jibril), ke dalam hatimu (Muhammad) agar engkau termasuk orang yang memberi peringatan dengan bahasa Arab yang jelas." Asy Syu'ara: 193-195.

Al Quran terbagi menjadi dua kelompok yakni Al Makiy dan Al Madaniy. Al Quran Al Makiy adalah surat-surat dalam Al Quran yang diturunkan sebelum hijrah ke Madinah, meskipun diturunkannya di luar Mekkah. Sementara itu Al Quran Al Madaniy ialah kumpulan surat-surat Al Quran yang diturunkan setelah hijrah meskipun turunnya di dalam kota Mekkah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun