Mohon tunggu...
Ayu Yuhaeni
Ayu Yuhaeni Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

KKN Tematik UPI MDBPE-MBKM

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pentingnya Media Pembelajaran yang Menarik bagi Siswa Sekolah Dasar dalam Pembelajaran Daring di Masa Pandemi

29 Juli 2021   10:54 Diperbarui: 29 Juli 2021   12:00 120
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Sudah satu setengah tahun pandemic virus corona melanda Indonesia saat ini, dan menumbangkan ribuan orang karena terinfeksi virus tersebut. Berbagai strategi juga telah diterapkan oleh pemerintah Indonesia untuk mengurangi penularan yang terjadi di masyarakat. Salah satunya yang berdampak pada bidang pendidikan yaitu adanya Learn From Home (LFH) atau Belajar Dari Rumah (BDR) sebagai salah satu upaya penanggulangan pandemi covid19.

Di masa pandemi seperti ini Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) menyelenggarakan KKN Tematik yang bertema Membangun Desa melalui Bidang Pendidikan dan Ekonomi dalam Implementasi MBKM  yang dilakukan secara daring. Mahasiswa KKN Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) diwajibkan memilih salah satu bidang yang akan difokuskannya, baik itu bidang Ekonomi ataupun Pendidikan.

Untuk menjalankan program KKN Tematik MDBPE-MBKM dalam bidang pendidikan beberapa kegiatan yang dapat dilaksanakan oleh mahasiswa diantaranya penguatan pembelajaran secara daring, membantu administrasi sekolah, membuat media pembelajaran dan lain-lain.

Media pembelajaran merupakan salah satu komponen sistem pendidikan yang sangat penting, terutama dalam kondisi pandemi saat ini yang menjadikan media pembelajaran ini menjadi perantara yang utama dalam proses pembelajaran antara peserta didik dengan guru.

Untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik tentunya media pembelajaran yang diberikan oleh guru haruslah menarik dan mudah dipahami. Agar peserta didik tetap mendapatkan haknya dalam memperoleh pembelajaran walau dalam situasi yang menyulitkan.

Beberapa kriteria yang harus diperhatikan oleh guru dalam memilih media pembelajaran menurut Teni Nurita (2018) yaitu:

  • Ketepatan dengan tujuan pengajaran
  • Dukungan terhadap isi pelajaran
  • Kemudahan memperoleh media
  • Keterampilan guru dalam menggunakannya
  • Tersedia waktu untuk menggunakannya
  • Sesuai dengan taraf berpikir siswa

Kemudian menurut Mukimin dalam Tejo Nurseto (2011)  prinsip yang harus diperhatikan dalam suatu media pembelajaran juga yaitu harus sesuai dengan prinsip VISUALS yang terdiri dari Visible, Interesting, Simple, Useful, Accurate, Legitimate, dan Structure.

Referensi :

Nurrita, Teni. (2018). "Pengembangan Media Pembelajaran untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa". Jurnal Misykat, Vol 3, No 1, hal. 171-187

Nurseto, Tejo. (2011). "Membuat Media Pembelajaran yang Menarik". Jurnal Ekonomi & Pendidikan, Vol 8, No 1, hal. 19-35

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun