Dengan adanya layanan bimbingan dan konseling yang berada di sekolah dapat membantu peserta didik dalam mengembangkan sebuah potensi yang dimiliki mereka . potensi peserta didik sendiri ialah Potensi peserta didik merujuk pada kemampuan atau bakat yang dimiliki oleh setiap individu dalam proses pembelajaran, Potensi ini bisa mencakup berbagai aspek, baik dalam bidang kognitif, afektif, maupun psikomotor.Setiap peserta didik memiliki potensi yang unik, dan pengembangan potensi ini penting untuk mencapai perkembangan yang optimal dalam belajar. Sebagai pendidik, penting untuk mengenali dan memfasilitasi potensi yang dimiliki oleh masing-masing peserta didik agar mereka dapat berkembang sesuai dengan kemampuannya,dengan itu sebagai guru BK diharapkan bisa untuk mengembangkan bermacam-macam bimbingan dan konseling agar peserta didik mampu menggali potensi diri dan dapat melatih mental dan sikap percaya diri untuk menjunjung bakat dan minat mereka.
     Perannya sebagai mencetak kemampuan peserta didik,seorang guru BK berwenang untuk melakukan sebuah tes IQ dan tes minat bakat serta melakukan tes kepribadian kepada peserta didik sehingga hasil dari tes mereka dapat menjadi patokan untuk mengetahui aspek yang terdapat dalam diri peserta didik, dan dapat memudahkan guru BK dalam memberi materi bimbingan dan konseling yang berupa untuk melihat perkembangan peserta didiiknya. Karena jika guru sudah mulai memahami sikap siswa ,siswa tersebut akan merasa lebih tenang dan terbuka kepada sang guru dan akan menyampaikan permasalahan yang dihadapi mereka ke guru.
      Sebuah potensi yang dimiliki pleh peserta didik akan ada kaitannya dengan bakat yag tertanam dan diri peserta didik. Bakat ialah kemampuan atau kecenderungan alami yang dimiliki seseorang untuk melakukan sesuatu dengan baik, bahkan tanpa latihan yang intensif. Bakat sering kali berhubungan dengan potensi yang ada dalam diri individu sejak lahir, dan dapat terwujud dalam berbagai bidang, seperti seni, olahraga, musik, matematika, atau keterampilan tertentu lainnya.Dengan bakat peserta didik memungkinkan untuk mencapai prestasi yang dimiliki dalam bidang tertentu.Akan tetapi untuk mewujudkan bakat itu perlu diadakannya Latihan mulai dari pengetahuan,pengalaman dan diberikan motivasi yang dapat membangun semangat mereka.Seorang guru BK harus terus menggali potensi yang dimiliki oleh peserta didik dengan cara mendekati mereka dan sebisa mungkin diajak untuk bergabung mengikuti kegiatan ekstrakulikuler yang terdapat pada sebuah sekolah,agar potensi yang dimiliki peserta didik bisa muncul dan bisa bersaing di luar sekolah Ketika ada event tertentu.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI