Mohon tunggu...
Embun Pagi
Embun Pagi Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

mahasiswa satra inggris bidang penerjemahan universitas terbuka

Selanjutnya

Tutup

Nature

Industri Telekomunikasi Seluler di Indonesia Pada Saat ini dan Bisnis Model yang Tepat

2 Juni 2013   21:09 Diperbarui: 24 Juni 2015   12:38 1173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Nature. Sumber ilustrasi: Unsplash

INDUSTRI TELEKOMUNIKASI SELULER DI INDONESIA PADA SAAT INI DAN BISNIS MODEL YANG TEPAT

Di Indonesia kurang lebih saat ini ada 7 buah perusahaan telekomunikasi yang bergerak dalam bidang jasa operator penyedia jaringan selular.Ke 7 operator selular ini terbagi dalam jaringan GSM dan CDMA.

Pengertian jaringan GSM adalah:  Global System for Mobile Communication(GSMmulanya singkatan dariGroupe Spécial Mobile) adalah sebuahteknologikomunikasiselular yang bersifatdigital. Teknologi GSM banyak diterapkan padakomunikasi bergerak, khususnyatelepon genggam. Teknologi ini memanfaatkangelombang mikrodan pengirimansinyalyang dibagi berdasarkan waktu, sehingga sinyalinformasiyang dikirim akan sampai pada tujuan. GSM dijadikan standar globaluntukkomunikasiselular sekaligus sebagai teknologiselularyang paling banyak digunakan orang di seluruhdunia. (sumber data http://id.wikipedia.org/wiki/Global_System_for_Mobile_Communications).

Sedangkan pengertian jaringan CDMA adalah:  Code division multiple access (CDMA)adalah sebuah bentuk pemultipleksan (bukan sebuah skema pemodulasian) dan sebuah metodeakses secara bersamayang membagi kanal tidak berdasarkan waktu (seperti padaTDMA) atau frekuensi (seperti padaFDMA), namun dengan cara mengkodekan data dengan sebuah kode khusus yang diasosiasikan dengan tiap kanal yang ada dan menggunakan sifat-sifatinterferensi konstruktifdari kode-kode khusus itu untuk melakukan pemultipleksan.(sumber data http://id.wikipedia.org/wiki/CDMA).

Ke 7 buah operator penyedia jaringan selular ini bersaing untuk mendapatkan pelanggan sebanyak-banyaknya dan akhirnya memang hampir lebih dari 50 % penduduk Indonesia memiliki telepon genggam.Murahnya harga telepon genggam yaitu berkisar dari harga 100 ribu rupiah sampai dengan jutaan serta perang tarif antar operator yang bersaing dengan cara memasang tarif pulsa  semurah mungkin membuat masyarakat berlomba-lomba memiliki telepon genggam.

Adanya tarif murah ini memang menguntungkan para pelanggan pemakai telepon selular.Apalagi dengan maraknya dunia internet yang menyebabkan semua orang berhubungan satu sama lain dengan menggunakan media internet.Apalagi sejak semua orang menggemari situs pertemanan yang lebih disebut sebagai situs media sosial .Contoh dari situs media sosial yang terkenal adalah facebook dan twitter.

Media internet banyak dijadikan media untuk melakukan bisnis.Banyak bisnis-bisnis baru yang bermunculan dari internet.Istilah yang terkenal dari bisnis yang ada di Internet ini dikenal dengan istilah jualan online.

Banyak usaha yang tidak mempunyai toko.Mereka mendirikan toko virtual di internet.Dan memang banyak bermunculan pengusaha-pengusaha muda  yang berhasil dengan memanfaatkan blog-blog gratisan dan situs media sosial untuk berjualan berbagai macam barang.

Memang dengan hanya memiliki toko online banyak biaya yang bisa dipangkas,Mulai dari tidak usah menyewa kios,biaya listrik,gaji karyawan dan lain sebagainya.Hal ini tentunya sangat menguntungkan bagi sang pengusaha.

Dengan hanya bermodalkan sebuah telepon genggam dan satu buah komputer yang terhubung dengan jaringan internet ,seseorang sudah bisa membuka sebuah usaha jual beli makanan,pakaian,buku, dan lain sebagainya.

Bahkan sekarang sudah banyak muncul sekolah online,universitas online dan kursus-kursus online ,di mana seseorang yang ingin menjadi peserta kursus atau menjadi mahasiswa misalnya,tidak perlu keluar rumah untuk belajar dan mendapatkan ilmu.Dengan bermodalkan satu buah komputer yang terhubung dengan jaringan internet ,sang peserta kursus atau mahasiswa sudah bisa ikut kuliah online.Hal ini tentunya membawa dampak yang sangat positif bagi kemajuan pendidikan di Indonesia.

Dengan bermunculannya bisnis-bisnis berlandaskan internet tentunya pemakaian internet akan meningkat.Dan jika jaringan internet tersebut diakses melalui jaringan selular GSM dan CDMA tentunya yang diuntungkan adalah para operator penyedia jasa jaringan seluler baik itu GSM maupun CDMA.

Tentunya diharapkan persaingan yang ada diantara para perusahaan penyedia jasa jaringan seluler tersebut adalah persaingan yang sehat sehingga timbulah kemajuan yang positif pada kemajuan dunia telekomunikasi.Sehingga jika bisnis tersebut sehat,maka yang diuntungkan adalah para pengusaha itu sendiri.

Semoga industri seluler di Indonesia tidak menjadi bisnis yang penuh intrik dan persaingan yang tidak jujur sehingga nantinya mengakibatkan kehancuran bagi industry telekomunikasi di Indonesia.

Sumber data

http://id.wikipedia.org/wiki/Global_System_for_Mobile_Communications).: http://id.wikipedia.org/wiki/CDMA

http://xlawards.com/index.php?option=com_content&view=category&layout=blog&id=80&Itemid=519


Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun