Mohon tunggu...
Yuliska Labawo
Yuliska Labawo Mohon Tunggu... Lainnya - Pegawai Negeri Sipil

Bekerja di Dinas Pariwisata Kabupaten Banggai. Menyelesaikan S2 Pariwisata di Udayana Bali. Dan pernah mengikuti Join Curiculum di German

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Luwuk Tourist Information Center Terkoneksi untuk Destinasi Inovasi DisPar Banggai

17 Maret 2024   04:19 Diperbarui: 17 Maret 2024   08:16 190
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dinas Pariwisata Kab.Banggai

Penulis : Yuliska Labawo

Upaya   Pemerintah Kabupaten Banggai dalam memajukan industri pariwisata adalah melalui inovasi dan pengembangan infrastruktur yang mendukung. Salah satu langkah konkret yang  di ambil  lewat kepemimpinan Ismed M. Wardhana.,S.Stp.M.Si selaku Kepala Dinas Pariwisata di Kabupaten Banggai adalah pendirian Luwuk Tourist Information Center di Bandara Syukuran Aminudin Amir. Dalam tulisan ini, penulis mencoba mengeksplorasi upaya-upaya untuk memanfaatkan pusat informasi ini sebagai sarana pemberdayaan pariwisata lokal.
Bandara Syukuran Aminudin Amir, sebagai gerbang utama masuk ke Kabupaten  Banggai atau bisa dikatakan sebagai Hub City ke berbagai tempat yang ada di sekitar Banggai , memiliki potensi besar untuk menjadi titik awal petualangan bagi wisatawan yang berkunjung. Namun, seringkali kurangnya akses informasi yang memadai dapat menjadi hambatan bagi pengalaman wisata yang memuaskan.  

Menyadari hal ini, Pemerintah Kabupaten Banggai melalui Dinas terkait memutuskan untuk menghadirkan pusat informasi yang ada di bandara atau  Luwuk Tourist Information Center, sebuah fasilitas yang bertujuan untuk menyediakan informasi lengkap dan bermanfaat bagi wisatawan yang tiba di bandara. Tujuan utama dari pendirian Luwuk Tourist Information Center adalah untuk meningkatkan pengalaman wisatawan dengan menyediakan informasi yang akurat dan terpercaya tentang destinasi  wisata , akomodasi, transportasi, dan layanan lainnya. 

Dinas Pariwisata Kab Banggai
Dinas Pariwisata Kab Banggai

Dengan harapan memperluas jangkauan informasi pariwisata: Luwuk Tourist Information Center akan menjadi sumber informasi utama bagi wisatawan yang ingin menjelajahi Banggai  dan sekitarnya. Dengan menyediakan brosur, peta, dan panduan wisata, dan berupaya untuk memberikan pemahaman yang lebih baik tentang daya tarik dan potensi pariwisata di wilayah ini. 

Hal senada disampaikan kepala Bidang Pemasaran Alphian Q Ahmad.S.S  Selain melayani wisatawan, pusat informasi ini juga akan menjadi sumber pengetahuan bagi penduduk setempat tentang potensi pariwisata di sekitar mereka. Dengan memperluas pemahaman masyarakat lokal tentang nilai pariwisata, kami berharap dapat mempromosikan kepedulian dan partisipasi dalam pengembangan industri pariwisata.

Dinas Pariwisata Kab Banggai
Dinas Pariwisata Kab Banggai

Mendorong pertumbuhan ekonomi lokal: Dengan memberikan informasi tentang layanan dan produk lokal, Luwuk Tourist Information Center dapat membantu mempromosikan bisnis dan inisiatif lokal, sehingga mendukung pertumbuhan ekonomi di komunitas sekitar.

Semenjak di mulainya kegiatan Luwuk Tourist Information Center atau yang disingkat Lutic, telah membantu beberapa turis atau tamu yang datang di Kota Luwuk.  Diakui untuk saat ini kondisi ruangan TIC Bandara masih dalam proses perbaikan dan renovasi namun petugas TIC sudah menjalankan kegiatan  dengan membagikan  brosur dan flyer, juga menjelakan secara langsung kepads tsmu yang mengunjungi Lutic.

Luricpun telah melakukan kolaborasi dengan pihak armada lokal.restoran dan hotel untuk mempromosikan produk-produk mereka.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun