Mohon tunggu...
Ki Suki
Ki Suki Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Seorang yang suka menulis dan menggambar.

Hidup ini selalu indah saat kita bisa melihatnya dari sudut yang tepat, sayangnya seperti melihat sebuah kubus kita hanya mampu melihat paling banyak tiga sisi dari enam sisi yang ada.

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Mengenal Lebih Jauh Kuliner Khas Madura

6 Juni 2020   18:29 Diperbarui: 6 Juni 2020   18:34 729
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kuliner khas Madura dari Buteng, Bulung dan Slepsep | Dok. pribadi

Pulau Madura tidak hanya dikenal sebagai pulau garam, tetapi juga mempunyai banyak ikon kuliner seperti Sate Madura dan Soto Madura. Tidak hanya itu, kalau kita diminta untuk menyebutkan kuliner Madura bisa jadi kita akan menyebutkan Bebek Sinjay, Bebek Songkem, Ayam Adun, Kaldu Kokot, Rujak Madura dan Nasi Jajan. Setidaknya itu yang kita kenal, padahal Madura masih punya banyak kuliner yang menantang dan bisa dicoba.

Madura sebagai salah satu pulau kecil, banyak mengandalkan kuliner lautnya. Itu sebabnya orang Madura lebih banyak mengkonsumsi ikan. Ikan bisa dimasak apa saja, bahkan bisa juga hanya dikukus dengan bumbu dasar. Yang penting sambalnya. Namanya Je-Cabbih atau garam-cabe, ya karena memang bahannya garam sama cabe.

Sebetulnya ada kuliner yang berbeda di pulau Madura ini. Rasanya sangat menantang. Bisa menjadi rekomendasi untuk yang akan ke pulau Madura.

BUTENG, BULUNG dan SLEPSEP

Buteng adalah kol putih yang sudah masak. Makanan ini rasanya sangat enak. Cara makannya menggunakan lidi. Lidi dimasukkan ke cangkang lalu dagingnya diungkit dengan lidi. Baru bisa dimakan. Saat ini cangkang buteng ini banyak dikoleksi untuk dijadikan hiasan.

Bulung adalah rumput laut yang sudah dimasak, dan dimakan dengan bubuk khusus. Rasanya agak kenyal tapi akan jadi sensasi tersendiri. Begitu dimakan sama bubuk yang rasanya gurih asin, jadi nikmat banget. Katanya sih makanan ini bagus untuk kulit.

Slepsep adalah kuliner khas Madura | Dok. pribadi
Slepsep adalah kuliner khas Madura | Dok. pribadi

Slepsep adalah kol nenek kecil yang sudah dimasak. Cara makannya adalah lubang depan slepsep kita tempelkan ke bibir, lalu disedot agar daging kolnya keluar dari cangkang. Begitu masuk mulut, rasa gurihnya menghasilkan sensasi rasa yang berbeda. Rasanya memang tidak seenak Buteng, tetapi cara makannya yang unik ini yang membuat kita punya pengalaman tambahan.

KRIPIK TETTE dan PETIS MADURA

Kripik Tette ini terbuat dari ketela pohon hanya dihaluskan dengan cara ditumbuk, kemudian dihamparkan tipis dan lebar untuk dikeringkan. Bentuknya ada yang lonjong dan ada yang bulat. Semakin tipis akan semakin renyah. Rasanya enak banget. Tentukan sebelum dimakan harus digoreng terlebih dahulu. Kripik tette ini bisa jadi teman saat sore dan berkumpul sama keluarga. Akan lebih enak kalau dimakan dengan bumbu kacang atau petis madura. Kripik Tette ini juga ada yang menyebutkan Kripik Madura.

Kripik Tette dan petis Madura | Dok. pribadi
Kripik Tette dan petis Madura | Dok. pribadi
Petis Madura berbeda dengan petis pada umumnya. Warnanya lebih cerah. Rasanya gurih asin dan tidak ada rasa manis. Kental dan seperti mozarella. Bolah jadi ini yang dinamakan Pasta dari Madura. Selain menjadi teman untuk makan Kripik Tette, juga bisa menjadi campuran rujak Madura yang terkenal.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun