Lihat ke Halaman Asli

Natalie Miracle

seorang pelajar

Hati-hati di Jalan Pulang Ya?

Diperbarui: 2 Oktober 2025   21:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Diary. Sumber ilustrasi: PEXELS/Markus Winkler

 Hidup begitu indah sampai aku sadari bahwa semua tidak akan selamanya berjalan mulus. Manusia yang dulu sangat tau cara meluluhkan hatiku dan menjadi tempat untuk aku pulang tak selamanya akan menjadi rumah. Aku pikir kita sama-sama saling membutuhkan,hingga aku sadar siapa yang berdiri di sini menunggu bayang-bayang seseorang terlihat. Benar,itu aku.Aku pikir kita sama-sama saling memberi, tapi aku sadar siapa yang menguras tenaganya sendirian di sini. Jalan ini semakin gelap, aku pikir kamu ingin mencari jalan lain bersamaku, ternyata itu hanya angan-anganku. Kita bergerak dan berjauhan, siapa sangka di ujung sana ada yang menunggumu? Dia menunggumu datang sementara aku menunggumu untuk pulang.Bisakah kita tetap membasuh? Bagaima luka-luka ini yang katanya ingin kamu obati? Tunggu dulu, apakah aku baru saja mendengar bahwa kamu telah melupakan diriku sepenuhnya? Bukankah aku milikmu? Bukankah aku segalanya bagimu? Baiklah, mungkin memang matamu sudah tidak bisa tertuju padaku..
Aku harap jalanmu baik. Jika semuanya terasa rumit masih ada rumah yang nyaman dan secangkir teh hangat andai-andai kamu ingin kembali kepadaku. Karna memang seharusnya kita bersama jika kamu tidak hilang arah.
Selamat tinggal, aku harap kamu berputar-putar di jalan yang sama sehingga arahnya tak pernah sampai kepada perempuan itu.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline