Lihat ke Halaman Asli

Raden Firkan Maulana

TERVERIFIKASI

Pembelajar kehidupan

Liburan Anak Itu Harus Membahagiakan Anak

Diperbarui: 29 Juni 2025   14:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menyusuri pebukitan kebun teh (Sumber: Dokumentasi Pribadi)

Musim liburan sekolah telah tiba. Akhir Juni hingga pertengahan Juli 2025, anak-anak akan menjalani masa libur sekolah. Sebagai orangtua yang mempunyai dua orang anak perempuan kecil beranjak remaja, saya tentunya ingin mengajak liburan anak-anak saya.

Tapi saat ini saya harus berpikir keras untuk mencari waktu terbaik untuk liburan. Hal ini dikarenakan, terkait dengan proses pendaftaran sekolah yaitu Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) yang waktunya bersamaan dengan waktu liburan.

Baiklah, terkait waktu liburan kita kesampingkan dulu. Karena setiap keluarga pasti mempunyai waktu kehidupan yang berbeda satu sama lain. Yang ingin saya kemukakan di sini adalah betapa pentingnya merancang liburan yang membahagiakan anak.

Liburan itu penting. Liburan itu adalah salah satu kebutuhan dasar hidup, seperti halnya makan, minum, berpakaian dan bertempat tinggal. Hidup tanpa liburan, bisa membuat kualitas hidup menurun.

Liburan itu berhubungan dengan kesehatan mental. Kita sebagai orangtua, yang rutin bekerja dengan pola jam kerja yang begitu-begitu saja, pasti akan dibuat jenuh dengan rutinitas tersebut. Orangtua yang bekerja dengan membuka usaha sendiri pun, pasti akan ada jenuhnya juga.

Dan anak-anak kita yang bersekolah pun mempunyai ritme hidup tersendiri. Mereka rutin tiap hari berangkat sekolah sejak pagi hingga siang menjelang sore. Aktivitas belajar tersebut dilakukan tiap semester selama kurang lebih tiga hingga empat bulan.

Kegiatan rutin yang berulang, pasti membosankan. Kegiatan rutin tersebut kadang diwarnai tekanan. Semua itu akan membuat mental seseorang bisa lelah.

Jadi, kita semua harus liburan. Karena ini momen liburannya bertepatan dengan liburan anak sekolah, maka liburan anak itu harus membahagiakan si anak.

Ingat, ini liburan anak. Bukan liburan orang dewasa. Jadi pada saat liburan sekolah ini, harus dirancang liburan untuk anak-anak kita.

Mengajak anak liburan ke kebun binatang (Sumber: Dokumentasi Pribadi)

Secara sederhana, liburan itu adalah suatu aktivitas yang membebaskan diri untuk beristirahat atau rehat sejenak dari kegiatan rutin yang dilakukan setiap hari. Jadi, momen liburan ini adalah suatu waktu yang mesti dimanfaatkan untuk membuat diri kita menjadi lebih "segar" lagi secara mental.

Memaknai Liburan
Tapi apa sih hakikat liburan itu? 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline