Lihat ke Halaman Asli

Dasman Djamaluddin

TERVERIFIKASI

Saya Penulis Biografi, Sejarawan dan Wartawan

Menyaksikan Kekejaman Bangsa Yahudi yang Tidak Pernah Berakhir

Diperbarui: 6 Mei 2019   10:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

eleco.com.ar

Masyarakat internasional dan Dunia Arab sepertinya tidak mampu berbuat apa-apa, jelang memasuki bulan suci Ramadhan, ketika wilayah Palestina di Jalur Gaza dibombardir pesawat tempur Israel.

Itulah yang terjadi ketika minggu lalu sembilan warga Palestina tewas dan berpuluh-puluh lainnya luka-luka. Israel berdalih bahwa serangan tersebut dikarenakan gerilyawan Palestina melakukan tembakan dari senjata rakitan. 

Perdana Menteri Israel, Benyamin Netanyahu berang dan memerintahkan pasukan bersenjata Israel melakukan pembalasan. Adilkah, pembalasan dilakukan memakai senjata dan pesawat super modern, sementara gerilyawan Palestina yang kebanyakan tinggal di pengungsian bersenjatakan senjata rakitan, katapel dan batu?  

Kadang kala sering kita lihat pasukan Palestina berseragam, tetapi sejauh ini tidak pernah berbuat apa-apa. Apakah karena rakyat Palestina belum merdeka dan berdaulat secara "de jure" dan "de facto." 

Mengapa belum merdeka, tetapi memiliki Kedutaan Besar di beberapa negara, termasuk di Indonesia. Latar belakangnya memang ada rasa optimis yang tinggi dari negara lain, bahwa bangsa Palestina sejak awal memiliki wilayah itu pasti akan merdeka.

imgur.com

Peta Palestina ini adalah peta tahun 1947. Lihatlah, wilayah luas itu milik warga Palestina, baik yang beragama Islam maupun Kristen. Tetapi sejak pembagian tidak adil  oleh negara-negara pemenang Perang Dunia II, pembagian itu kemudian memperuncing sengketa antara Palestina dan Yahudi.

Pada tahun 1947 itu juga Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengganti peranan Liga Bangsa-Bangsa (LBB), karena dianggap gagal melaksanakan tugasnya. Tanggal 29 November 1947, PBB mengeluarkan Resolusi Dewan Keamanan PBB  No.181 , di mana wilayah Palestina yang luas itu dipecah menjadi tiga bagian.

Pertama, kaum Yahudi mendapat 56 persen dari seluruh wilayah Palestina, meskipun waktu itu penduduknya hanya 30 persen dari penduduk Palestina waktu itu. Kedua, mengherankan, penduduk Arab Palestina yang memiliki wilayah, hanya memperoleh pembagian 42 persen. 

Ketiga, wilayah sisa dua persen lagi, termasuk kota tua Jerusalem dimasukan dalam wilayah internasional yang akhir-akhir ini kelihatannya hanya Israel yang menguasainya. Peranan wilayah internasional hilang, apalagi Presiden Amerika Serikat (AS) mengumumkan bahwa Jerusalem adalah ibu kota Israel.

Warga negara Yahudi itu selanjutnya didorong untuk merdeka pada 14 Mei 1948 dan diakui oleh seluruh negara besar, termasuk Rusia. Sementara rakyat Palestina tidak pernah diakui kemerdekaannya hingga sekarang baik warga Palestina di Tepi Barat maupun di Jalur Gaza. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline