Lihat ke Halaman Asli

bolehshop id

https://www.bolehshop.id/

Hindari Iritasi Wajah dan Jerawat Saat Mengenakan Masker Pelindung? Simak Tipsnya!

Diperbarui: 19 Mei 2020   08:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Photo Source: Freepik

Pandemi COVID-19 telah membawa banyak perubahan pada kehidupan banyak orang, termasuk mengenakan masker pelindung saat berada di tempat umum setiap hari tanpa terkecuali. Meskipun mengenakan masker wajah non-medis adalah cara penting untuk mencegah penyebaran virus, ada kemungkinan bahwa masker dapat menyebabkan iritasi kulit dan berjerawat.

Penghalang kulitmu membantu melindungi kamu dalam banyak hal, tetapi gesekan, dan keringat yang terperangkap dibawah masker yang kamu gunakan dapat menyebabkan penghalang kulit rusak. Setiap kali kamu mengalami gangguan pada penghalang kulit, kamu akan mulai melihat iritasi atau dermatitis iritan pada kulit wajahmu. Ini dapat menyebabkan kemerahan, dan kulit mengelupas. Bagi sebagian orang, faktor-faktor lainnya juga dapat memicu jerawat.

Berikut ini tips tentang cara menghindari iritasi atau merusak kulit saat mengenakan masker pelindung:

  1. Temukan Bahan yang Tepat

Salah satu hal yang paling penting untuk diperhatikan adalah kain yang kamu gunakan, karena itu dapat membuat perbedaan besar. Jika kamu rentan terhadap jerawat, kami merekomendasikan untuk menghindari masker yang terbuat dari kain seperti poliester yang cenderung tidak menyerap keringat. Menggunakan masker dengan lapisan bagian dalam yang terbuat dari bahan penyerap seperti kapas dapat membantu menyerap keringat dan kecil kemungkinannya menyebabkan berjerawat.

Untuk kulit sensitif, hindari kain dengan tekstur kasar yang dapat menyebabkan iritasi. Jika kamu membuat masker sendiri, Kami menyarankan menggunakan kain yang lebih lembut untuk lapisan dalam masker yang menempel di kulit.

Lapisan luar bisa dibuat  lebih tebal untuk memberikan perlindungan lebih dari mikroba, sedangkan bagian dalamnya adalah kain yang lebih lembut. Banyak petunjuk untuk masker buatan sendiri mengatakan bahwa lapisan mungkin lebih bermanfaat dalam hal memberikan perlindungan dari mikroba, tetapi itu mungkin juga merupakan strategi untuk membantu melindungi kulit.

  1. Hindari Produk yang Menyebabkan Masalah Iritasi dan Jerawat Muncul

Jika kamu memiliki kulit kering atau sensitif, gunakan pelembab sebelum mengenakan masker dapat membantu melawan iritasi. Di sisi lain, jika kamu cenderung berjerawat, hindari jenis makeup atau produk tertentu yang tebal dan berminyak, seperti foundation.

Produk-produk ini bisa terperangkap di bawah masker dan mungkin menyebabkan lebih banyak masalah kulit. Jika kamu memilih untuk memakai makeup atau produk perawatan kulit, periksa kembali apakah itu non-komedogenik sehingga tidak menyumbat pori-porimu.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline