Lihat ke Halaman Asli

Nama setan

Diperbarui: 15 Mei 2018   11:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Kalo di film dengan judul "The Rite" pemeran nya antony hopkins nama setan nya adalah Ba'al. Aku baru tahu kalo ada setan namanya ba'al di negara barat sana. Kalo nonton film horor indonesia, ketemu nya nama setan seperti kuntilanak, genderuwo, Nyai blorong dll. Kalo nonton. Conjuring setan nya beda lagi namanya adalah Valak ada dalam cerita yahudi. 

Dari semua setan di film itu pasti cerita nya tentang  merasuki tubuh manusia dan di usir oleh orang2 yang punya kemampuan khusus didalam lingkup agama maupun tidak (awam). Dari cerita semua film horor setan itu, semua yang kerasukan pasti menderita. Mungkin kita juga pernah melihat sendiri kejadian seperti di film2 itu di kehidupan kita, entah orang kesurupan atau yang lain nya. Penderitaan penderitaan orang2 seperti itu memang ngeri klo di tonton dan membuat kita bingung. Tapi karena ada nya orang2 yang berkemampuan khusus untuk mengatasi setan2 yg ada di dalam tubuh manusia maka hati kita jadi cuma ngeri tapi tidak takut. 

Sama juga hal nya seperti hati kita yg ngeri ketika melihat di televisi pengeboman 3 gereja di surabaya dan polres. Rasa ngeri itu masih di tambah dengan fakta dari kepolisian kalau otak pengebom nya adalah seorang ayah serta seorang ibu yg mengajak anak2 nya turut serta meledak kan diri. Saya rasa tidak ada satu orang di dunia ini yang dapat memahami cara berpikir seorang ayah seperti itu. 

Malaikat tuhan yang kita percayai melindungi kita juga akan sama cara berpikir nya dengan kita, TIDAK AKAN PAHAM!. Bagaimana aparat negara dapat menghentikan orang2 yang berpikir dengan cara seperti itu jika tidak ada satu pun orang yg mampu memahami bahkan malaikat pun. Apa yang merasuki otak nya sampai mengajak anak2 nya dengan usia 9-10 tahun untuk meledak kan diri. Setan seperti apa yang merasuki nya, dari mana asal nya dan apa sejarah nya? apakah jenis tidak punya nama? atau  Iblis? atau malah orang yang tidak kesurupan dan sehat waras yang punya rumah, punya usaha, punya rasa sosial, punya segalanya.

Ya betul kita tidak takut, tapi apa yang harus kita perbuat sebagai rakyat bangsa ini. Setiap hari sudah terlalu sibuk dengan bekerja mencari nafkah. Apa yang harus kita lakukan.  Mereka yang seharus nya bisa melakukan pencegahan pun masih terkendala oleh undang2 negara. Warga pun sudah terlalu ngeri melihat pengerahan massa yg ada di kota2 yg membela kepentingan2 kelompoknya. 

Ujaran kebencian, intimidasi, unjuk kekuatan, kata 2 kasar dan kelompok2 keras yang berani kepada pemerintah yang sah pun ada di mana2. Pengadilan pun porak poranda oleh pengacara2. Lalu warga masyarakat ini disuruh bagaimana. Warga pun sudah terkelompok2, walau beragama yg sama tp terpecah2. Apa yang dapat membuat bangsa ini bersatu kembali. Kebudayaan dan adat istiadat mulai tergerus hilang. Klenik pun perlahan mulai lenyap. Dukun2 tidak laku. Kata2 seikhlas nya sudah tak berlaku. Semua ganti menjadi "WANI PIRO". Kata "Ora popo" akan terucap terakhir kali nya.  

  




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline