Mohon tunggu...
Amika Khoirun Nikmah
Amika Khoirun Nikmah Mohon Tunggu... Mahasiswi -

Literacy for life😄 @amikachoirunn

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Knowledge Sharing Session bersama ALUS DIY

24 Februari 2019   13:56 Diperbarui: 24 Februari 2019   14:44 66
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Pemaparan dari pemateri)

ALUS DIY (Asosiasi Mahasiswa Ilmu perpustakaan) pada tanggal 23 Februari 2019 melakukan kegiatan Knowledge sharing session  dengan mengangkat tema "Tantangan Pustakawan di Era Internet 4.0". Kegiatan ini berlangsung di Teatrikal Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Menurut Ana Safitri selaku ketua pelaksana, bahwa perpustakaan sebagai organisasi yang berkembang tentu tidak lepas dari dampaknya dan pustakawan menjadi terancam kedudukannya oleh robot-robot buatan manusia. Dari itulah, dilakukan kegiatan Knowledge sharing session  ini dilaksanankan. Dengan tujuan mengetahui apa saja tantangan yang akan dihadapi oleh pustakawan.

Mukhlis M.IP sebagai pemateri dalam kegiatan ini memaparkan materi berupa Making Library An 4.0 yang meliputi perpustakan dan pustakawan dalam mengambil langkah untuk memasuki era 4.0. Apakah menjadi sebuah peluang atau tantangan? Di mana semua informasi sudah berbasis digital dan diimplementasikan siber di internet. 

Dalam 4.0 itu sendiri terdapat 3 point penting sebagai komponennya, yaitu : teknologi, konvergensi dan intregasi. Skill-Skill yang harus dimiliki serang pustakawan dalam di era 4.0, pustakawan harus bisa menjadi leader of change untuk membuat sebuah kebijakan, proding value untuk berkontribusi, memiliki kemampuan bernegosiasi dalam mempengaruhi semua lingkup, kreatif dan inovatif untuk mengembangkan layanan dan fasilitas yang ada di perpustakaan, dukungan penelitian, digital literacy di mana pustakawan mampu melek literasi dan teknologi, mampu memberikan produk untuk menjadikan nilai jual yang ada di perpustakaan, harus mampu melakukan manajemen informasi digital, developing and managing space, dan harus bisa bekerja sama dan berkolaborasi  untuk membangun jejaring sebagi pengembangan layanan yang ada di perpustakaan.

Setelah pemaparan materi, diadakan sesi tanya jawab yang dilakukan audiens dan pemateri.

ALUS DIY berharap mampu mengetahui bagaimana dan seperti apa langkah yang akan dihadapi oleh seorang pustakawan di Era 4.0. Dengan demikian, seorang pustakawan mampu mempersiapkan diri untuk memasuki era 4.0 agar mampu mengelola informasi yang dibutuhkan pemustaka dalam meningkatkan layanan yang ada di perpustakaan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun