Mohon tunggu...
A. Ambar Hadipurnomo
A. Ambar Hadipurnomo Mohon Tunggu... -

Lahir di Pringsewu, Lampung.\r\nPernah menjadi fasilitator belajar siswa di SD BOPKRI Demangan-3 Yogyakarta, pernah terlibat program Rehabilitasi Bersumberdaya Masyarakat. Saat ini sedang bersekolah di PAUD Kehidupan.

Selanjutnya

Tutup

Politik

Lowongan : Presiden NKRI

18 Juli 2011   19:21 Diperbarui: 26 Juni 2015   03:34 354
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

PANITIA PENERIMAAN PEMIMPIN NKRI 2014-2019

Pengumuman Pertama

Terbuka lebar kesempatan bagi putra-putri terbaik bangsa untuk menjadi Presiden dan Wakil Presiden NKRI 2014-2019.

Syarat-syarat :

A. Syarat Umum


  1. Berijazah minimal Sekolah Dasar Kehidupan,
  2. Berpengalaman berkomunikasi dengan Sang Khalik dan sesama insan,
  3. Tidak buta warna (setidaknya mampu membedakan kepentingan pribadi/golongan dan kepentingan rakyat),
  4. Telinga terbuka (setidaknya mampu membedakan suara pribadi/golongan dan suara jeritan rakyat)
  5. Tangan dan kaki bebas bergerak (setidaknya mampu membebaskan pajak sawah dan industri/kegiatan ekonomi pemandiri bangsa - membebaskan pengangguran, menghentikan ekspor dan derita TKI; dan tidak disandera oleh kepentingan politik sesat)
  6. Indera pencecap dan perasa tidak terlapisi kepalsuan (setidaknya mampu menyatukan kata dan perbuatan, empati dan simpati)
  7. Tidak dalam status tahanan citra


B. Syarat Khusus


  1. Berjiwa ksatria dan pemberani,
  2. Berwibawa,
  3. Berjiwa “Revolusioner Cerdas”,
  4. Berpengalaman membedakan yang baik dan buruk,
  5. Sanggup melaksanakan hal-hal baik,
  6. Sanggup menyingkirkan hal-hal buruk
  7. Sanggup mengusir penjajah/"VOC-VOC" baru,
  8. Sanggup memandirikan bangsa,
  9. Tidak menjual sapi/sawah untuk kepentingan mengisi lowongan ini.


C. Syarat Tambahan


  1. Memiliki alat-alat pembersih (setidaknya sapu dalam dan sapu luar, untuk membersihkan birokrat dan non birokrat - koruptor, penyuap dan kotoran yang lain),
  2. Mampu menanam pohon dan bunga (setidaknya peneduh dan pengharum bangsa),
  3. Mampu memilih mitra internal (Kabinet Indonesia Mandiri – jilid-1),
  4. Mampu menjalin kerja serasi dengan mitra eksternal (pers, LSM, dan para penggiat negeri yang lain),
  5. Bersedia segera mundur jika terbukti data kemampuannya tidak sesuai dengan data kampanye,
  6. Bersedia melanjutkan tugas di periode mendatang jika berhasil menuntaskan agenda revolusi-cerdasnya setelah menyusun agenda revolusi-cerdas berikutnya.


Kirimkan segera lamaran Anda ke Panitia, dengan dilengkapi :


  1. Foto-foto/scan syarat-syarat yang telah ditentukan
  2. Kertas Kerja Agenda/Rencana Aksi membersihkan rumah dan halaman keluarga besar NKRI
  3. Kertas Kerja Agenda/Rencana Aksi memandirikan keluarga besar NKRI.

Catatan :


  1. Segera akan menyusul pengumuman Penerimaan Anggota Legislatif 2014-2019.
  2. Terbuka kritik dan saran untuk pengumuman ini.

Panitia Pelaksana,

ttd.

Wariskan Indonesia Jaya

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun