Mohon tunggu...
Aliya HilmaTsana
Aliya HilmaTsana Mohon Tunggu... Mahasiswa - TUGAS HUKUM KETENAGAKERJAAN

NEVER TRY NEVER KNOW

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Sisi Positif Pandemi bagi Pengembangan Sektor Ketenagakerjaan di Kabupaten Ngawi

20 Oktober 2021   00:08 Diperbarui: 20 Oktober 2021   00:18 187
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Tingginya lonjakan kasus pandemi covid 19 di Indonesia khususnya di Kabupaten Ngawi menyebabkan berbagai sektor terutama sektor perekonomian dan ketenagakerjaan mengalami keterpurukan. Sejumlah perusahaan membuat berbagai kebijakan untuk mempertahankan bisnisnya. Mulai dari tidak melakukan kegiatan produksi, menutup sementara usahanya 

Terutama banyaknya pemutusan hubungan kerja ( PHK ) di kalangan pekerja. Sehingga hal ini menyebabkan para pekerja kehilangan mata pencaharian mereka dan menyebabkan tingginya angka pengangguran dan karena kesulitan cash flow. Jika setiap perusahaan memiliki kemampuan bertahan menghadapi situasi saat ini masing -- masing. Namun demikian, bertahannya perusahaan juga ada batasannya. Mengingat lantaran daya konsumsi masyarakat terhadap barang produksi para perusahaan saat ini menurun.

Kendati demikian tidak terjadi pada perusahaan start up (perusahaan rintisan) kabupaten Ngawi yang mana memiliki sebuah gagasan baru di era pandemi concern untuk membantu para petani di Kabupaten Ngawi dengan meluncurkan sebuah situs jual beli sayur secara online. 

Situs ini membantu para petani di kabupaten Ngawi lebih dekat menjual sayur mayur kepada masyarakat di kabupaten Ngawi. Saat ini situs sayurngawi.com melayani pengiriman di area kabupaten Ngawi dan kerennya sayurngawi.com saat ini memberikan gratis ongkir dilingkup kabupaten Ngawi. Dengan adanya pandemi yang berlangsung lebih dari satu tahun, saat ini sayurngawi.com memiliki misi untuk memberikan kemudahan bagi para petani di kabupaten Ngawi untuk menjual sayurnya secara online melalui sayurngawi.com.

Selain itu dengan adanya pandemi ini memunculkan suatu inovasi baru yaitu sayurngawi.com dan memunculkan lapangan baru bagi para pengangguran akibat pemutusan  hubungan kerja ( PHK ). Seiring berkembangnya situs ini selama pandemi, sedikit demi sedikit mulai memperbaiki roda perekonomian yang ada di Kabupaten Ngawi. Hal inilah yang menjadi sisi positif bagi pengembangan sector ketengakerjaan di Indonesia pada umumnya dan di kabupaten Ngawi pada khususnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun