Mohon tunggu...
Alfirohma Laililafitri
Alfirohma Laililafitri Mohon Tunggu... Mahasiswa Jurusan Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Widyagama Malang -

Inspirator hebat saya adalah lukisan yang Maha Kuasa. Mahasiswa Jurusan Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Widyagama Malang dan Fasilitator SEDOV Indonesia ..Gadis keren dari Wonosalam Jombang..

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Kopi Luwak Wonosalam, Cocok Buat Si Penggemar Kopi

2 Agustus 2016   09:18 Diperbarui: 2 Agustus 2016   22:27 230
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wisata. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Minuman yang terbuat dari buah kopi ini tentunya tidak asing lagi bagi kita orang Indonesia. Apalagi kopi luwak berasal dari Negara Indonesia yang terkenal kenikmatannya dan harganya yang tidak murah. Tapi tidak di Wonosalam ! Karena kopi luwak disini dijual dengan harga Rp 10.000,- per cangkirnya. Maka dari itu, tidak jarang orang dari luar kota berbondong-bondong bersama keluarga, teman, komunitas motor, bahkan sampai teman kerja untuk pergi ke Wonosalam hanya menikmati secangkir Kopi Luwak Wonosalam. Secangkir ngangenin ini berada di Warung Pojok milik Mbah Satiran Dusun Sumber, Desa Wonosalam, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, Provinsi Jawa Timur.

Tidak hanya nyuput kopi luwak, mata pembeli juga dimanjakan dengan kesegaran suasana pegunungan dan pemandangan desa dari teras warung. Jadi pengunjung yang suka berfoto juga tidak akan bosan. Selain itu, disini juga bisa mengetahui proses pembuatan Kopi Luwak Wonosalam. Mulai dari kopi glondong sampai menjadi secangkir kopi, tetapi hanya dikesempatan tertentu bisa menyaksikan proses pembuatannya.

Warung Pojok tidak hanya menjual nikmatnya kopi luwak, tetapi juga akan mengenyangkan perut pengunjung dengan rawon, soto, dan rames yang menjadi sajian spesial dari Warung Pojok milik Mbah Satiran ini. selain itu, Warung Pojok juga menjual bubuk kopi luwak dan oleh-oleh Wonosalam yang dapat dibawa pulang oleh pelanggan. 

Jangan ragu lagi buat Si Penggemar Kopi dan penggemar kuliner. Langsung saja datang ke Warung Pojok milik Mbah Satiran satu-satunya warung yang menyajikan Kopi Luwak murni di Wonosalam. Dan tidak perlu takut tersesat karena sudah ada petunjuk kilometernya di setiap sudut jalan, serta hampir semua warga Wonosalam tidak asing dengan Warung Pojok milik Mbah Satiran. Dengan searching di google maps "kopi luwak wonosalam" juga bisa. 

"AWAS ! NANTI KETAGIHAN".

#kopiluwakwonosalam 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun