Mohon tunggu...
Aldi Firdiansah
Aldi Firdiansah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Airlangga

I'm a first-year of Undergraduate Management Student at Faculty Economic and Business Universitas Airlangga. I'm highly passionate and want to learn more about human resource management, business, and marketing. I'm a person who likes social interaction, organizational activities and learning new things. I have a critical and growth mindset, am organized, energetic, and communicative.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Cara Atur Uang untuk Mahasiswa Baru

3 Juni 2022   13:11 Diperbarui: 3 Juni 2022   13:15 107
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Tanggal 23 Juni 2022 pengumuman SBMPTN akan disampaikan calon mahasiswa baru yang diterima di Universitas yang mereka pilih akan segera merasakan kehidupan rantau bagi mereka yang memilih di Universitas di luar daerah mereka. Perubahan-perubahan akan mereka rasakan baik dari sisi budaya, bahasa, makanan, dan gaya hidup yang mungkin membuat calon mahasiswa baru akan merasakan culture shock. 

Bahasa yang mungkin berbeda kadang membuat seorang calon mahasiswa baru mengalami kendala dalam berkomunikasi dan mengakrabkan diri dengan sesama mahasiswa yang berasal dari daerah tersebut. 

Selain dari segi budaya permasalahan utama seorang mahasiswa baru yaitu bagaimana cara mengatur keungan pribadi mereka. Diawal menjadi mahasiswa biasanya mahasiswa baru menghabiskan waktu luangnya untuk bermain dan pergi ke cafe untuk membantu mereka berjejaring dengan mahasiswa dan mahasiswa baru lainnnya. 

Ini yang justru membuat pos keuangan mahasiswa baru bocor tanpa disadari dan ketika akhir bulan mereka merasa uang didompet mereka menipis dan memaksa mereka hidup dengan seadanya di kota perantauan. Maka dari itu saya akan memberikan saran bagaimana cara mengatur pengeluaran atau keuangan bagi seorang mahasiswa baru.

Pertama, buat rencana keuangan dan ke 3 pos utama (kebutuhan utama, hiburan, dan tabungan.) Tujuan membagi pengeluaran yang kita miliki agar kita tahu batasan maksimun uang yang kita punya dapat keluar. Untuk membagi uang yang kita miliki  ke pos-pos tersebut sebenarnya tidak ada aturan tapi biasanya dibagi dalam 50% untuk kebutuhan utama, 30% untuk hiburan, dan 20% untuk tabungan. 

Jika kita berhasil tahu berapa uang perlu keluar untuk masing-masing pos maka keluarnya uang dari dompet tidak akan boros.

Kedua, catat semua pengeluaranmu. Selama satu bulan pertama coba keluarkan uangmu sesuai pos yang sudah kamu atur di poin pertama. Selama satu bulan setiap transaksi yang membuat kamu mengeluarkan uang coba catat dan simpan baik-baik. Dari situ kamu akan melihat kemana saja uang kamu keluar. 

Mahasiswa baru dapat memilih pengeluaran mana yang mereka rasa tidak perlu dan mana yang benar-benar perlu. Saya sendiri sangat suka mencatat pengeluaran saya karena membantu saya tetap konsisten untuk mengeluarkan uang saya sesuai pos  dan membantu saya mengetahui pos mana yang bisa ditekan dan dipindahkan ke pos  tabungan.

ketiga, usahakan membayar secara cash daripada cashless. ketika kita membayar secara cash rasa sakit yang ditimbulkan setiap transaksi akan jauh lebih tinggi daripada pembayaran transaksi secara cashless. Hal ini dapat membuat kalian ketika ingin melakukan pembayaran terhadap barang yang hanya ingin memuaskan diri daripada kegunaan dari barang tersebut. Kalian akan cenderung untuk sulit untuk mengeluarkan uang untuk barang tersebut.

Keempat, beli barang untuk diri sendiri. Jangan membeli barang yang justru ingin membuat orang menghormati menghormati kalian. Belilah barang tersebut karena memang kalian butuh barang tersebut. Pastikan barang yang kalian beli itu memenuhi kebahagian diri kalian sendiri daripada memenuhi kebahagian orang lain.

Kelima, belanjalah sendiri. Ketika kalian keluar untuk ke mall bersama teman kalian biasanya akan mampir ke toko baju atau aksesoris. Teman kalian akan menyarankan untuk membeli ini dan itu yang mungkin kalian tidak perlu. Kalian akan mengeluarkan uang untuk sesautu yang kalian rasa tidak benar-benar butuh. Maka dari itu saya sarankan ketika ingin membeli sesuatu yang kalian rasa penting pergilah sendiri untuk membelinya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun