Mohon tunggu...
Albert S
Albert S Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Pergi Umrah Aman dan Nyaman? Ini Dia Tipsnya!

23 Juni 2018   11:48 Diperbarui: 23 Juni 2018   12:22 739
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Umroh Allianz (profhariz.com)

Bagaimana caranya agar merasa aman dan nyaman saat umroh? Ada beberapa point penting yang harus di perhatikan baik-baik sehubungan dengan situasi dan kondisi terakhir di kedua negara baik di Indonesia maupun di Saudi Arabia. Berikut tips point & penjelasannya :

1. Jika anda memilih Jasa Travel Umroh, Hati-hati saat memilih Jasa Travelnya

Keinginan dan Semangat Umat Muslim di Indonesia untuk bertamu ke Rumah Allah Yang Maha Kuasa dapat di manfaatkan beberapa oknum yang kurang bertanggung jawab. Tak sedikit yang harus berurusan dengan hukum akibat salah pengelolaan dan banyaknya kasus penipuan Jasa Travel Umroh.

2. Siapkan Kondisi Fisik

Umroh membutuhkan stamina dan fisik yang prima. Anda akan melakukan serangkaian prosesi umroh yang hukumnya wajib agar Umroh anda bisa dikatakan sah. Kalau mabrur itu urusan Allah yang menilainya.

3. Persiapan mental dan latihan kesabaran serta Ikhlas

Kesabaran adalah hal mutlak dimiliki saat melakukan Umroh. Ikhlaskan hati untuk benar benar beribadah bukan semata mata untuk bersenang senang ketika melakukan ibadah Umroh. Kuatkan niat, mental dan iman anda.

4. Pakaian dan Packing

Disarankan agar anda tidak membawa terlalu banyak baju. bawa hanya secukupnya saja. Hal yang perlu di perhatikan adalah musim. Ada 2 musim di Arab Saudi, musim dingin dan musim panas. Saat musim dingin, anda harus membawa jaket dan pakaian tebal. Suhu bisa mencapai 10 -- 15 derajat. Kaos tangan, kupluk dan jaket wajib anda bawa. Tanyakan juga ke pihak travel jarak antara hotel dan mesjid, baik di Mekkah maupun Medinah jika anda menggunakan jasa travel.

5. Faktor Keamanan

Pastikan anda tidak meninggalkan hotel tanpa identitas. Passport biasanya akan ditahan oleh pihak hotel atau pendamping/mutawwif karena faktor keamanan. Sebagai gantinya, anda akan di bekali ID Card yang berisi informasi tentang anda, hotel, travel, maupun nomer telepon pendamping/mutawwif. Ini sangat penting dan wajib anda ikuti. Bawalah ID card itu kemanapun anda pergi saat keluar hotel.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun