Mohon tunggu...
Aisyah Sherly Asputri
Aisyah Sherly Asputri Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Pendidikan Sosiologi FIS UNJ

"Majulah tanpa menyingkirkan orang lain. Naiklah tinggi tanpa menjatuhkan orang lain".

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Peran Pemuda dalam Media Sosial di Era Globalisasi

9 Desember 2021   19:07 Diperbarui: 9 Desember 2021   19:10 1366
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Oleh : Aisyah Sherly Asputri

Mahasiswa Pendidikan Sosiologi FIS UNJ

Kemajuan internet dengan dibarengi perkembangan teknologi informasi dan komunikasi di era globalisasi telah memberikan kemudahan bagi manusia dalam menjalankan aktivitas di dalam kehidupan sehari-hari. Kemudahan mengakses internet menjadi semakin mudahnya orang-orang untuk mengetahui perkembangan dunia (Wahyudi dan Sukmasari, 2018). 

Dengan teknologi yang canggih seperti smartphone dan jaringan internet menjadi makanan sehari-hari orang-orang diera globalisasi sekarang ini. Didalam penggunaan internet tentunya tidak terlepas dari media sosial didalamnya, dimana sudah begitu banyak tercipta media sosial yang ada dimasyarakat, bahkan hampir di setiap negara memiliki media jaringan sosial lokal masing-masing. 

Media sosial inilah yang menjadi konsumsi bagi para pengguna Internet di Indonesia tidak kecuali orangorang di Indonesia, hampir semua orang mempunyai media sosial. 

Media sosial menjadi salah satu aspek dari kemajuan internet dan teknologi informasi dan komunikasi. Berbagai hal dilakukan melalui media sosial, termasuk melakukan komunikasi dan juga mencari informasi.

Pengaruh media sosial di tengah era globalisasi kepada generesi muda begitu kuat. Dalam era globalisasi saat ini, peran media sosial sangat penting dibutuhkan oleh manusia untuk berinteraksi dengan satu sama lainnya. Media sosial ini memberikan pengaruh yang cukup besar kepada generasi muda pada saat ini.

Media sosial memberikan sebuah wadah untuk dapat dimanfaatkan oleh generasi muda dalam memberikan suatu pendapat, bertukar pikiran dan saling memberikan informasi satu sama lain. 

Oleh karena itu, media sosial dapat memberikan pengaruh yang besar terhadap karakter generasi muda yang masih cenderung labil dan mudah untuk termakan oleh informasi yang tidak benar atau HOAX.

Karena pada kenyataanya Generasi muda dapat mengakses terkait informasi terkini dan terhangat melalui media sosial dengan sangat bebas, cepat tanpa ada batas waktu dan juga ruang. 

Sudah dipastikan banyaknya informasi dan berita yang telah menyebar dengan sangat luas di media sosial. Informasi yang tersebar luas di media sosial harus disaring lebih kuat karena informasi yang tersebar tersebut belum tentu pasti kebenarannya yang ditampilkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun