Mohon tunggu...
Aida Adha Siregar
Aida Adha Siregar Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi Komunikasi Penyiaran Islam, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta

Menulis adalah salah satu fokus pengembangan diri yang saya perdalam. Bertemu dengan teman-teman merupakan pengalaman terbaik yang saya dapatkan melalui Kompasiana ini. Laman artikel saya menceritakan berbagai topik menarik yang saya kemas semenyenangkan mungkin. Selamat datang teman-teman, salam kenal!

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Kebijakan Larangan Becak Beroperasi di DKI Jakarta

24 Oktober 2022   10:14 Diperbarui: 24 Oktober 2022   19:42 159
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Birokrasi. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG

Artikel ini ditulis sebagai bentuk pemenuhan tugas mata kuliah Bahasa Indonesia.

Jakarta sebagai ibukota negara memiliki penduduk dengan banyak kendaraan pribadi yang membuat semakin padat, maka becak dianggap akan semakin menghambat dan mengganggu lalu lintas di Jakarta. Oleh karena itu Pemprov DKI Jakarta mengeluarkan kebijakan larangan beroperasinya becak. Kebijakan ini membawa dampak positif untuk ketertiban lalu lintas di Jakarta, jika mengingat macet masih menjadi permasalahan dan tugas besar pemerintah untuk menanggulanginya. Dan salah satu cara pemerintah untuk menanggulangi permasalahan tersebut ialah dengan memberhentikan operasi becak di jalan.


Beberapa kondisi sebelum pemberhentian operasi becak ini, dapat kita saksikan betapa padatnya jalan ibukota. Terutama pada jam-jam sibuk seperti berangkat dan pulang kerja. Maka tak jarang kita mendapati beberapa pengendara yang tak sabar lalu membunyikan klakson dan membuat suasana menjadi semakin padat. Lalu jika kita melihat cara kerja becak, pergerakan becak yang lambat dan ditarik oleh tenaga manusia, juga menjadi salah satu faktor. Lalu konstruksi becak yang mudah ringkih menyebabkan mudah terbaliknya becak akan membahayakan penumpang. Oleh karena itu kebijakan pemberhentian operasi becak ini dinilai sangat efektif untuk mengurangi permasalahan kemacetan dan kepadatan lalu lintas di Jakarta.


Dengan melihat beberapa alasan dan fenomena yang menunjukkan bahwa kebijakan ini membawa dampak baik terutama untuk warga DKI Jakarta, dapat disimpulkan bahwa kebijakan pemberhentian operasi becak di Jakarta sangat membantu kelancaran lalu lintas. Hal ini terbukti dari pergerakan becak yang lambat, becak ditarik oleh tenaga manusia, konstruksi becak yang ringkih, dan becak mudah terbalik sehingga dapat membahayakan penumpang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun