Mohon tunggu...
Ahmad Aunullah
Ahmad Aunullah Mohon Tunggu... Konsultan - Pelaku Wisata

Pelaku wisata yang tidak suka berada indoor terlalu lama. Berkantor di Lombok, bertempat tinggal kebanyakaan di laut.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Ketika Resor Dunia Merambah ke Dunia Aviasi

11 Agustus 2021   15:50 Diperbarui: 11 Agustus 2021   18:50 92
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada umumnya sebuah resor hanya menyediakan layanan akomodasi dan lainnya selama berada di resor mereka namun seiring perkembangan dan tuntutan layanan yang terfokus kepada tamunya, para pengelola resor merambah ke pelayanan dalam hal transportasi udara.

Beberapa resort di dunia ada yang sudah memiliki pesawat sendiri untuk ditawarkan kepada para tamunya untuk dapat menuju ke resort mereka ataupun kemana pun tamu ingin pergi, ini menguatkan bukti bahwa dunia penerbangan atau aviasi sangat berkaitan erat dengan dunia wisata.

Four Seasons mulai memasuki dunia aviasi pada tahun 2015 ketika mereka meluncurkan layanan private jet dengan pesawat Boeing B-757 nya dan pada tahun 2019 yang lalu telah menggantikan dengan versi terbarunya untuk jenis pesawat yang sama.

Mereka menawarkan perjalanan keliling dunia selama 24 hari kepada para tamu khusus mereka dengan mengunjungi beberapa destinasi seperti London, Los Angeles, Sydney, Kona, Hawaii, Istanbul. Thailand, Mumbai, Bali dan Bora-Bora dimana para tamu akan menginap di hotel atau Resort Four Seasons di masing-masing destinasi

Four Seasons juga akan memiliki pesawat Airbus A-321 LR yang rencananya akan mulai mereka operasikan pada tahun 2021.

Aman Resorts yang terkenal dengan resort mewahnya dengan lokasi-lokasi yang spektakuler juga telah memasuki binis penyediaan pesawat jet pribadinya.

Pesawat Bombardier Global 5000 milik Aman Resorts akan memberikan kepada para tamunya untuk terbang kemana saja berdasarkan itinerary yang direncanakan oleh tamu, apakah mau terbang menginap di Amandari di Bali kemudian Amanpuri di Thailand, semua memungkinkan dengan pesawat khusus yang disediakan oleh Aman Resorts yang berkapasitas 12 orang cukup untuk grup dalam jumlah sedikit dan memberikan keleluasan dan kemewahan dalam berlibur.

Selain dari kedua resort tersebut masih ada beberapa resort yang menyediakan tamu-tamu layanan pesawat pribadi dengan tujuan selain memberikan layanan tambahan juga ada karena lokasi penginapannya tidak atau jauh dari bandara tersedia dan sangat memakan waktu lama untuk mencapainya bila dilakukan lewat darat ataupun laut, lokasi seperti di pulau dan pegunungan atau perbukitan disebuah daerah terpencil misalnya.

Sebuah Resort di Maladewa yaitu Velaa Private Island yang terletak di pulau Velaa, mereka memiliki pesawat yang bisa mendarat di air (seaplane) untuk mengantar jemput tamu-tamunya yang menuju atau ketika meninggalkan resort mereka untuk menuju ke bandara.

Bagaimana dengan di Indonesia ?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun